Rahasia Sukses Mixue di Indonesia: Ini 5 Menu Es Krim yang Harus Dicoba

- 9 Juni 2023, 17:44 WIB
Inilah rahasia sukses Mixue di Indonesia dan lima menu es krim yang harus dicoba, rasanya lezat dan harga terjangkau.
Inilah rahasia sukses Mixue di Indonesia dan lima menu es krim yang harus dicoba, rasanya lezat dan harga terjangkau. /tangkap layar/Mixue Jambi/

KEPRI POST - "Ni ai wo wo ai ni, Mi xue bing cheng tianmi mi," demikian sepenggal lirik lagu dari brand es krim Mixue yang terkenal di seluruh Indonesia. Apa rahasia kesuksesan Mixue di Indonesia?

Telah diketahui secara luas bahwa salah satu keunggulan Mixue adalah harga es krim dan minuman yang terjangkau. Banyak konsumen yang memilih Mixue karena harganya yang terjangkau dan rasanya yang lezat, sehingga tidak perlu mengantri lama.

 

Mixue mampu menjaga biaya produksi tetap rendah karena mereka memiliki rantai pasokan internal. Mixue juga mengelola proses produksi mereka sendiri, mulai dari bahan mentah hingga penyimpanan dan logistik. Pendekatan ini mengurangi perantara eksternal dan terbukti efektif dalam menjaga biaya logistik tetap rendah.

Baca Juga: Apakah Ada Mixue di Bukittinggi? Nikmati 5 Menu Mixue yang Wajib Dicoba

Selain itu, Mixue memiliki kemampuan untuk menyediakan pelatihan bagi toko-toko mereka guna meningkatkan sistem manajemen dan operasional. Ini termasuk dukungan efektif dalam pemilihan lokasi toko, renovasi toko, pelatihan staf, manajemen toko, perangkat lunak toko, dan pemeliharaan perangkat keras. Sistem yang mereka kembangkan menarik minat lebih banyak peminat waralaba.

Mixue juga tidak menghabiskan banyak uang untuk iklan karena popularitas merek mereka di media sosial. Banyak orang yang penasaran dan secara otomatis mencari Mixue, meskipun tidak ada iklan yang dilakukan.

Baca Juga: 7 Gerai Mixue Terdekat di Bogor, Lengkap dengan Menu Es Krim yang Murah dan Enak

Namun, terkait peningkatan jumlah gerai Mixue, ini disebabkan oleh kebijakan Mixue Indonesia yang tidak memiliki batasan pasti untuk jarak antar gerai di area yang sama. Hal ini ditentukan oleh kondisi lokasi, target pasar, ukuran pasar, permintaan, dan minat terhadap Mixue dalam menentukan lokasi toko.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x