Dituding Anaktirikan Batam, Ini Tanggapan Gubernur Kepri Ansar Ahmad

- 27 Maret 2023, 18:30 WIB
Gubernur Kepri Ansar Ahmad akhirnya bersuara, menanggapi tudingan yang terkesan menganaktirikan Batam dalam pembangunan.
Gubernur Kepri Ansar Ahmad akhirnya bersuara, menanggapi tudingan yang terkesan menganaktirikan Batam dalam pembangunan. /tangkap layar/pemprov Kepri/

KEPRI POST - Minimnya perhatian Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) terhadap pembangunan di Kota Batam memicu tudingan kalau Gubernur Ansar Ahmad terkesan lebih mementingkan daerah lain di Kepri dan menganaktirikan Batam.

 

Tudingan terhadap Gubernur Kepri Ansar Ahmad yang terkesan menganaktirikan Batam tersebut diungkapkan pengamat Tain Komari saat mendapati minimnya alokasi anggaran untuk pembangunan infrastruktur di Batam.

Menanggapi tudingan tersebut, Gubernur Kepri Ansar Ahmad membantah selaku kepala daerah menganaktirikan daerah tertentu di Provinsi Kepri, termasuk Batam.

Ia menegaskan bahwa baginya amanah sebagai Gubernur Kepri adalah jabatan yang harus dikerjakan dengan memperhatikan seluruh kabupaten dan kota yang ada di Kepri.

Baca Juga: Jalan Berlubang dan Ambles di Batam Terus Bertambah, Warga Tanjungpiayu Prihatin!

"Untuk kawasan-kawasan pemukiman kita akan bantu melalui pokir kawan-kawan di DPRD, karena kemampuan kita tidak cukup masuk sampai kesitu. Jadi semua daerah kita perhatikan, kita juga sedang menggesa pembangunan di kabupaten lain seperti Lingga, Natuna, dan Kepulauan Anambas," katanya dalam Safari Ramadhan di Masjid Jami' Baloi Center, Batam, Minggu 26 Maret 2023.

 

Sebelumnya, Tain menyesalkan Gubernur Kepri yang hanya mengusulkan bantuan penanganan banjir untuk Bintan dan Natuna ke Badan Nasional Penanganan Bencana (BNPB). Padahal beberapa wilayah di Batam juga terdampak oleh bencana banjir hingga longsor.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x