Ingin Mudik Gratis 2023 Bersama Kapal Pelni ke Batam? Simak Syarat dan Cara Mendaftar

- 2 April 2023, 08:35 WIB
Program Mudik Gratis 2023 BUMN bersama dengan Kapal Pelni ke Batam.
Program Mudik Gratis 2023 BUMN bersama dengan Kapal Pelni ke Batam. /Instagram/pelni162batam/

KEPRI POST - Bagi Anda yang ingin mudik gratis bersama Kapal Pelni ke Batam, buruan daftar sebelum kehabisan kuota. Pastikan Anda termasuk salah seorang yang mendapatkan kesempatan program Mudik Gratis Bersama BUMN naik kapal laut KM Dorolonda pada Ramadhan dan Idulfitri 2023 ini.

Mengutip informasi akun Instagram Pelni Batam di @pelni_162batam pada Sabtu, 1 April 2023, program Mudik Gratis Bersama BUMN 2023 dengan Kapal Pelni ini dibuka sampai 10 April 2023 atau hingga kuota terpenuhi.

Pelni menyiapkan kapal laut KM Dorolonda untuk melayani program mudik gratis 2023 dengan rute dari Jakarta tujuan Batam dengan tanggal pemberangkatan pada 16 April 2023 di Pelabuhan Tanjung Priok. Sementara untuk jam keberangkatannya, tunggu informasi lebih lanjut.

Baca Juga: Mudik Lebaran Pakai Mobil FTZ Batam, Wajib Bayar Uang Jaminan 11 Persen dari Harga Mobil

Syarat dan Ketentuan

Berikut syarat dan ketentuan untuk mendaftar program Mudik Gratis Bersama BUMN dengan Kapal Pelni:

1. Calon Penumpang harus memiliki Kartu Identitas berupa NIK (KTP untuk dewasa, dan Kartu Keluarga/ KIA untuk calon penumpang di bawah 17 tahun).

2. Calon Penumpang harus memiliki aplikasi PELNI Mobile.

3. Pendaftar hanya bisa mendaftarkan maksimal 5 orang (termasuk Pendaftar).

4. Calon Penumpang telah melakukan vaksin ke-3 (booster I).

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x