Sayuran Hidroponik Batam Sukses Diekspor, Ini Reaksi Wapres RI

- 7 Juni 2023, 21:31 WIB
Wapres RI tinjau Batamindo Green Farm
Wapres RI tinjau Batamindo Green Farm /

KEPRI POST - Wakil Presiden RI, KH Ma'ruf Amin meninjau areal pertanian hidroponik modern Batamindo Green Farm di Southlink Tiban, Batam, Rabu (7/6/2023).

Kegiatan ini mengawali kunjungan kerjanya ke Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang juga akan mengukuhkan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah ( KDEKS ) Provinsi Kepulauan Riau..

Baca Juga: Sayuran Hidroponik Batam Tembus Pasar Singapura, Pasar Lokal Hanya Kebagian Sedikit

Dalam kesempatan tersebut Wapres pun mengapresiasi usaha yang telah dilakukan Batamindo Green Farm dalam menghasilkan produk sayuran yang berkualitas tinggi, tidak hanya untuk pasar dalam negeri, tetapi juga luar negeri, yaitu Singapura.

“Kita bangga bahwa Indonesia bisa mengekspor hasil-hasil sayuran di Batamindo Green Farm,” ungkap Wapres.

“Saya pernah diberitahu Pak Gubernur Kepri ketika di Riau, bahwa disini ada Batamindo Green Farm. Tapi saya terlebih dahulu sudah melihatnya yang di Cikampek, disana luas lahannya sekitar 150 hektar dan itu untuk konsumsi Jawa (lokal). Dan waktu itu saya ketemu Pak Gubernur Riau bahwa disini ada yang untuk ekspor ke Singapura,” imbuhnya.

Baca Juga: Loker Perusahaan di Batamindo Green Farm Batam! Cari Lulusan S1, Ini Link Pendaftarannya

Lebih jauh Wapres meyakini bahwa Indonesia dapat bersaing dengan negara-negara lain, seperti China dan Thailand, karena letak geografis Indonesia yang lebih dekat dengan Singapura.

Editor: Danisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x