PT Singatac Bintan Buka 2 Lowongan Kerja, Buruan Daftar Sebelum 25 Mei 2024

- 19 Mei 2024, 20:00 WIB
PT Singatac Bintan membuka dua posisi lowongan kerja hingga 25 Mei 2024.
PT Singatac Bintan membuka dua posisi lowongan kerja hingga 25 Mei 2024. /tangkap layar/singatac/

KEPRI POST - Tertarik bergabung dengan PT Singatac Bintan? Saat ini perusahaan sedang membuka lowongan kerja hingga 25 Mei 2024.

PT Singatac Bintan membuka dua posisi dalam lowongan kerja ini, yakni untuk Foreman dan Fitter. Perusahaan hanya akan memproses lamaran yang memenuhi persyaratan.

Sebagai informasi, PT Singatac Bintan adalah perusahaan yang bergerak di bidang fabrikasi dan instalasi struktur baja atau pipa, perbaikan kapal dan konversi struktur. Perusahaan juga melayani pekerjaan mekanik dan pengecatan untuk industri maritim dan lepas pantai.

Baca Juga: PT Triplus Hitech Batam Buka Lowongan Kerja Online Mei 2024, Butuh Technician

Perusahaan yang menjadi bagian dari Singatac Engineering ini beroperasi sejak 2008 dan berlokasi di kawasan industri Lobam, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

PT Singatac Bintan memiliki fasilitas pabrikasi di lahan seluas 70.000 meter persegi dengan garis pantai sepanjang 200 meter. Sehingga memungkinkan akses langsung untuk proyek-proyek besar di industri maritim dan lepas pantai.

Didukung sekitar 100 karyawan, penyedia jasa terkemuka di bidang maritim, migas, dan energi terbarukan ini menyediakan layanan berkualitas tinggi dan tepat waktu. Perusahaan juga memiliki komitmen yang tinggi terhadap keselamatan, kualitas, dan kepuasan pelanggan​.

Saat ini PT Singatac Bintan tengah membutuhkan karyawan untuk bergabung dengan posisi dan syarat sebagai berikut:

1. FOREMAN PIPE WELDER

• Pria.
• Pendidikan minimal SMA/SMK.
• Berpengalaman minimal 5 tahun di posisi yang sama, diutamakan dari perusahaan fabrikasi atau galangan kapal.
• Mampu mengeksekusi pengelasan pipa untuk material SDSS, SS CUNI.
• Menguasai penggunaan peralatan pengelasan.
• Memahami standard K3 dalam melakukan pekerjaan.
• Diutamakan berdomisili di Bintan, Kepri.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah