Ini Langkah Politik Jefridin Hamid untuk Dampingi Marlin Agustina di Pilwako Batam 2024

- 22 Mei 2024, 19:00 WIB
Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan Sekda Jefridin Hamid.
Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan Sekda Jefridin Hamid. /tangkap layar/mc/

KEPRI POST - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid, terus melakukan langkah-langkah politik untuk bisa menjadi bakal calon wali kota, mendampingi Marlin Agustina di Pilwako Batam 2024. Pilkada kali ini menjadi karir awalnya di politik, setelah beberapa tahun belakangan menduduki jabatan tertinggi ASN di Pemko Batam.

Di antara langkah politik Jefridin untuk bisa mendampingi Marlin Agustina adalah dengan mendaftarkan diri di banyak partai politik (parpol). Hingga saat ini, ia sudah mendaftar di tujuh parpol yang memiliki kursi di DPRD Batam.

"Saya serius maju mendampingi Ibu Marlin Agustina Rudi dan sudah daftar di tujuh parpol, seperti Nasdem, Gerindra, PKS, PAN, PDIP, PKB, dan Hanura," katanya kepada media, Sabtu, 18 Mei 2024.

Baca Juga: Partai Pimpinan Anas Urbaningrum, PKN Buka Penjaringan Kepala Daerah di Pilwako Batam 2024

Jefridin Hamid mengaku sudah mempersiapkan diri untuk maju di Pilkada. Ia siap mengikuti aturan pemerintah maupun KPU, termasuk keharusan untuk mundur dari ASN.

"Ada penjelasan KPU tekait PKPU dan UU No 20 Tahun 2024 tentang ASN, bahwa pengunduran diri dari ASN setelah ditetapkan oleh KPU sebagi pasang Calon Kepala Daerah," katanya.

Siapa Jefridin Hamid?

Jefridin Hamid mengawali karirnya di Batam sebagai Guru di SMPN 1 Belakangpadang dari tahun 1998 - 2001. Selain sebagai guru, pria kelahiran Selatpanjang, Kabupaten Meranti, 25 Desember 1968 ini juga nyambi sebagai tukang ojek.

Pada 2001, ia mendapatkan promosi sebagai Staf Kanpora, kemudian menjadi Kepala Seksi Program Kanpora Batam setahun berikutnya.

Kemudian, Jefridin diangkat menjadi Lurah Tanjunguma, lalu menjadi Kepala Seksi Bencana Dinsos Kota Batam, Kasubag TU Kesbanglinmas Kota Batam, Kasi Penataan Pasar Dinas Pasar dan Kebersihan Kota Batam.

Kariernya terus menanjak menjadi Kepala Kantor Pemuda dan Olahraga, Sekretaris Dinas Pendapatan Daerah Kota Batam, dan Kepala Dinas Pendapatan Daerah Kota Batam.

Ia kemudian menjabat Staf Ahli Wali Kota Batam Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Investasi hingga Sekretaris Daerah Kota Batam pada 2016 sampai sekarang. Kini, ia juga dipercaya sebagai Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Batam.

Jebolan Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau (UIR) Pekanbaru ini memang suka berorganisasi sejak sekolah maupun kuliah.

Ia pernah memimpin organisasi mahasiswa internal kampus saat kuliah di UIR dan kerap jadi incaran aparat saat menggerakkan aksi demo mahasiswa.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah