Jelang Piala Dunia,Ini 3 Lawan Timnas Indonesia U-20

- 13 Februari 2023, 18:01 WIB
Timnas Indonesia skan menjalani beberapa pertandingan menjelang Piala Dunia U-20, salah satunya turnamen mini.
Timnas Indonesia skan menjalani beberapa pertandingan menjelang Piala Dunia U-20, salah satunya turnamen mini. /Instagram/@shintaeyong7777/

KEPRI POST – Timnas Indonesia akan menjalani beberapa pertandingan jelang Piala Dunia U-20.

Menpora Zainudin Amali mengatakan bahwa Timnas Indonesia akan menggelar beberapa turnamen mini yang diikuti oleh tiga tim seperti Guatemala, Fijji dan Selandia Baru.

Amali mengatakan, turnamen ini rencananya akan digelar pada 17-21 Februari 2023. Namun, masih belum diketahui mana Timnas Indonesia U-20 yang akan bermain pada turnamen mini tersebut.

Baca Juga: Usai Quattrick Dengan Al-Nassr, Ronaldo Akan Hadapi Al-Taawon Pekan Depan

“Lawannya adalah Fiji, Guatemala dan Selandia Baru. Tiga negara ini yang sudah lolos ke Piala Dunia U-20 2023,” kata Zainudin Amali.

Sementara itu, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah atas atas dukungan yang diberikan dalam hal ini Kementrian Pemuda dan Olahraga. Menurut dari Indra Sjafri, turnamen ini merupakan bagian dari persiapan Timnas Indonesia U-20 menuju ke Piala Dunia U-20 2023.

"Shin Tae Yong memberikan road map kepada kami, sebelum berangkat ke Uzbekistan kami harus ada pertandingan ui coba. Kami berdiskusi di internal PSSI bersama Ketua Umum dan Sekjen PSSI menyampaikan ke Pak Menpora. Alhamdulillah memfasilitasi untuk mengadakan mini tournament,” ujar Indra Sjafri.

Timnas Indonesia U-20 bergabung di Grup A Piala Asia U-20 2023 bersam tuan rumah Uzbekistan. Kemudia lawan Timnas Indonesia lainnya adalah Irak dan Suriah.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x