15 Tempat Wisata Batam Favorit Wisatawan! Ada Ocarina, Jembatan Barelang, dan Pantai

- 19 Mei 2023, 19:06 WIB
Inilah 15 tempat wisata Batam yang menjadi favorit wisatawan, ada Ocarina, Jembatan Barelang, dan pantai.
Inilah 15 tempat wisata Batam yang menjadi favorit wisatawan, ada Ocarina, Jembatan Barelang, dan pantai. /Facebook/

KEPRI POST - Batam adalah salah satu kota di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang memiliki banyak tempat wisata yang menjadi favorit wisatawan.

Tempat wisata Batam yang menjadi favorit wisatawan ini tersebar di banyak lokasi, ada yang berada di pulau tersendiri, pantai, ataupun dekat perbatasan Singapura. 

Sebagai wilayah kepulauan, tempat wisata Batam menawarkan beragam keindahan alam luar biasa yang menjadi daya tarik bagi wisatawan maupun warga lokal. Keindahan pantai dengan pasir putih dan bersih, resort yang nyaman tepi laut, hingga wisata edukasi yang kaya akan sejarah.

Baca Juga: 7 Wisata Pantai dan Pulau Cantik di Batam, Bisa Lihat Singapura Lebih Jelas

Ada juga wisata kuliner khas masakan laut atau seafood segar dan sehat. Menu seafood ini dimasak dengan citarasa khas Melayu dengan olahan bumbu dan selera yang banyak disukai mayoritas orang. Penasaran dengan destinasi wisata yang nyaman untuk tempat liburan?

Berikut 15 tempat wisata Batam yang menjadi favorit wisatawan maupun warga lokal:

Jembatan Barelang, salah satu tempat wisata Batam yang jadi favorit wisatawan.
Jembatan Barelang, salah satu tempat wisata Batam yang jadi favorit wisatawan. Humas Batam

1. Jembatan Barelang 

Belum resmi berkunjung ke Batam kalau belum mengunjungi Jembatan Barelang. Barelang merupakan singkatan dari dari BAtam, REmpang, dan gaLANG, gugusan pulau yang ada di daerah ini.

Ada 6 jembatan yang menghubungkan Pulau Batam dengan pulau-pulau yang ada di sekitar Barelang, seperti Pulau Tonton, Rempang, Galang, dan Galang Baru. Namun yang paling ikonik dan menarik banyak kunjungan adalah Jembatan 1 Barelang.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x