Samator Buka 2 Lowongan Kerja di Batam, Simak Posisi dan Syaratnya

- 5 Desember 2022, 11:40 WIB
Simak informasi dua posisi lowongan kerja di Samator atau PT Aneka Gas Industri Batam untuk minimal D3.
Simak informasi dua posisi lowongan kerja di Samator atau PT Aneka Gas Industri Batam untuk minimal D3. /Samator

KEPRI POST - Simak informasi dua posisi lowongan kerja di Samator atau PT Aneka Gas Industri Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

PT Aneka Gas Industri Tbk atau Samator yang membuka dua lowongan kerja di Batam ini merupakan perusahaan gas industri terkemuka di Indonesia.

Mengutip laman perusahaan tersebut pada Senin, 5 Desember 2022, berikut dua lowongan kerja di PT Aneka Gas Industri Tbk atau Samator Batam:

Baca Juga: PT Infineon Batam Buka Lowongan Kerja Kontrak Permanen, Ini Syaratnya

1. Staf Gudang

Deskripsi Kerja

● Bertanggungjawab terhadap pengadministrasian dokumentasi.

● Bertanggungjawab terhadap laporan kegiatan gudang sparepart.

● Bertanggungjawab dalam pengecekan bon permintaan.

● Mengatur tata letak barang.

● Melakukan kontrol stok persediaan.

● Mengecek bukti penerimaan maupun pengeluaran barang.

● Pelaksanaan prosedur ISO dan SAP / PAS.

● Bertanggungjawab memeriksa transaksi penerimaan dan pengeluaran barang.

● Bertanggungjawab terhadap 5R di area kerja.

Baca Juga: PT Infineon Batam Buka Lowongan Kerja Kontrak Permanen, Mulai Kerja 2 Januari

Persyaratan

● Min D3 semua jurusan.

● Berpengalaman min. 1 tahun.

● Dapat mengoperasikan Ms Office/ Open Office.

● Dapat menggunakan teknologi digital seperti G Suite, Web Browser, dan lainnya.

● Diutamakan yang mahir mengoperasikan Ms Excel/ Open Office Calc.

● Diutamakan pengalaman menggunakan sistem Enterprise Resource Planning (ERP), seperti SAP.

Baca Juga: 5 Lowongan Kerja di Turi Beach Nongsa Resort Batam, Ini Posisi dan Syaratnya

2. Staf Akuntansi

Task & Responsibility

● Bertanggung jawab terhadap pembaruan data stok dan laporan stok.

● Melakukancontrollingtransaksi.

● Bertanggung jawab dalam pembuatan laporan kas dan bank.

● Bertanggung jawab terhadap pekerjaan administrasi di Filling Station.

Requirements

● S1 Akuntansi.

● Lulusan baru dipersilakan melamar, diutamakan pengalaman minimal 1 tahun.

● Mahir mengoperasikan Ms. Office / Open Office dan teknologi digital lainnya, diutamakan pengalaman menggunakan sistem ERP.

● Memahami perpajakan, jurnal akuntansi, dan sistem E-Faktur KemenKeu.

● Memiliki brevet A dan B.

Berminat? silakan kirim lamaran melalui link https://hc.samatorgroup.com/hcapps/form/welcome.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x