Lahan Pemakaman Khusus korban Covid-19 di Seitemiang, Dialihfungsikan untuk Pemakaman Masyarakat Umum

- 14 Januari 2023, 13:34 WIB
Kepala Staf Presiden, Jenderal Moeldoko saat melayat ke makam Birgaldo Sinaga di pemakam khusus Covid-19 di Seitemiang Batam. Saat ini lahan pemakaman khusus korban Covid-19 sudah mulai digunakan untuk pemakaman masyarakat umum, seiring tak adanya lagi korban meninggal akibat Covid-19 di Batam.
Kepala Staf Presiden, Jenderal Moeldoko saat melayat ke makam Birgaldo Sinaga di pemakam khusus Covid-19 di Seitemiang Batam. Saat ini lahan pemakaman khusus korban Covid-19 sudah mulai digunakan untuk pemakaman masyarakat umum, seiring tak adanya lagi korban meninggal akibat Covid-19 di Batam. /F. TWITTER/

KEPRI POST - Lahan pemakaman khusus untuk korban meninggal karena Covid-19 di pemakaman Seitemiang, saat ini mulai dialihfungsikan untuk digunakan sebagai pemakaman umum. Hal tersebut seiring tak adanya lagi korban meninggal masyarakat Kota Batam karena Covid-19.

Lahan pemakaman khusus korban Covid-19 di Seitemiang tersebut, yang saat ini mulai digunakan untuk pemakaman umum, seluas satu hektare lebih sudah dimatangkan dan siap digunakan oleh masyarakat umum.

Hal tersebut dibenarkan oleh Sekretaris Yayasan Khairul Umma Madani Zailani, selaku pengelola pemakaman umum umat Muslim di TPU Seitemiang.

Lahan yang semula khusus untuk pemakaman korban Covid-19 yang semula dulunya adalah perbukitan, sekarang ini kondisinya sudah diratakan dan sudah digunakan untuk pemakaman masyarakat umum.

Begitu juga pengalihan penggunaan makam khusus korban Covid-19 ke makam umum masyarakat Batam, ditegskan oleh Madani Zailani sudah direstui Pemko Batam.

Peralihan lahan pemakaman khusus korban Covid-19 menjadi pemakaman umum tersebut, bertujuan untuk mengurangi krisis lahan pemakaman umum di Seitemiang. ***

Editor: Romi Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x