Warga Batam Kesulitan Tukar Uang Baru Buat Lebaran 2024, Banyak Bank Kehabisan Stok

- 5 April 2024, 16:58 WIB
Ilustrasi warga Batam kesulitan tukar uang baru buat Lebaran 2024, banyak bank kehabisan stok.
Ilustrasi warga Batam kesulitan tukar uang baru buat Lebaran 2024, banyak bank kehabisan stok. /Tangkap layar instagram.com/@bank_indonesia

KEPRI POST - Warga di Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri) kesulitan untuk menukarkan uang baru buat Lebaran 2024. Mayoritas bank kehabisan stok dan tidak melayani lagi penukaran uang baru.

Salah seorang warga Batam, Fitri mengungkapkan sulitnya mendapatkan uang baru di bank-bank di Kota Batam, baik bank pemerintah maupun swasta. Awalnya ia mencoba tukar uang ke BRI Batam Center, namun stok habis.

Begitu juga saat ia mencoba menukar uang di Bank Riau Kepri Syariah Batam Center, kondisinya juga sama, stok habis. Ia akhirnya bisa menukarkan uang setelah keliling di tiga bank, itupun bukan uang baru, tapi uang layak edar.

Baca Juga: BI Kepri Buka Layanan Penukaran Uang Baru Selama Ramadhan 2024 di 147 Titik

"Akhirnya bisa tukar uang, tapi hanya uang layak edar. Uang baru sudah habis, ada tiga bank yang saya kelilingi," ungkapnya, Jumat, 5 April 2024.

Fitri menjelaskan, tradisi memberikan "THR" berupa uang recehan baru kepada anak-anak sudah menjadi tradisi setiap Lebaran Idul Fitri. Anak kecil lebih suka memegang uang baru daripada uang yang sudah beredar dari tangan ke tangan.

Pada Lebaran 2024 kali ini, ia kembali menyiapkan uang recehan untuk "THR" anak-anak. Sayangnya, ia tidak mendapatkan uang pecahan baru sebagaimana lebaran-lebaran sebelumnya.

"Padahal lebaran sebelumnya masih mudah menukarkan uang baru hingga seminggu sebelum lebaran. Tapi lebaran kali ini, dari dua minggu lalu cari tempat penukaran uang, baru sekarang dapat," kata Fitri.

Tidak hanya Fitri, banyak warga Batam yang kecewa karena tidak bisa mendapatkan penukaran uang pecahan baru untuk Lebaran 2024.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x