PT Adaro Foundation Buka Lowongan Kerja Permanen di Kalsel, Daftar hingga 30 Juni 2024

11 Juni 2024, 08:00 WIB
PT Adaro Foundation buka lowongan kerja. /tangkap laayr/adaro/

KEPRI POST - PT Adaro Foundation membuka lowongan kerja dengan kontrak permanen di Kalimantan Selatan atau Kalsel. Lowongan terbuka bagi lulusan S1 berpengalaman dengan batas akhir pendaftaran 30 Juni 2024.

Untuk mendaftar lowongan kerja di PT Adaro Foundation Kalsel, caranya sangat mudah. Anda hanya perlu mengisi identitas dan informasi yang dibutuhkan melalui link yang terdapat pada akhir artikel ini.

Perusahaan tidak memungut biaya apapun alias gratis dalam proses rekrutmen karyawan. Adaro hanya akan memproses pelamar yang memenuhi syarat untuk seleksi ke tahap berikutnya.

Baca Juga: Kesejahteraan Terjamin! Buruan Daftar Lowongan Kerja di PT Infineon Batam Juni 2024, Ini Syaratnya

Profil PT Adaro Foundation atau ADRO

PT Adaro Foundation adalah perusahaan yang bergerak di bidang corporate social responsibility (CSR) dan menjadi pilar dari binis Adaro Group atau ADRO yang lebih hijau. Perusahaan memiliki reputasi yang baik dan memiliki prospek karir cemerlang di masa depan.

Perusahaan ternama ini baru menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Rabu, 15 Mei 2024. Dalam RUPST tersebut di antaranya menyetujui pembagian dividen ADRO 2024 sebesar US$ 400 juta atau sekitar Rp6,4 triliun (kurs Rp 16.000).

RUPST juga menyetujui rencana pembelian kembali atau buyback saham ADRO hingga Rp 4 triliun dalam tempo 12 bulan, terhitung sejak 16 Mei 2024.

Baca Juga: Sudah Vaksin Covid? AQUA Buka Lowongan Kerja untuk Trainer

Selain pembagian dividen ADRO 2024, RUPST juga mengganti beberapa direksi dengan Presiden Direktur Garibaldi Thohir dan Wakil Presiden Direktur Christian Ariano Rachmat. Kemudian Direktur Michael William P. Soeryadjaya, Mohammad Syah Indra Aman, Julius Aslan, dan Iwan Dewono Budiyuwono.

Bergabung di perusahaan Adaro Group menjadi harapan banyak orang, karena akan memberikan pengalaman, keahlian, karir yang baik sesuai dengan yang mereka butuhkan.

Cara Mendaftar di ADRO

Untuk mendaftar bekerja di PT Adaro Foundation, Anda harus memenuhi persyaratan sesuai dengan yang dibutuhkan. Mengutip informasi perusahaan pada Selasa, 11 Juni 2024, berikut posisi dan persyaratannya:

Supervisor Assessment & Monitoring

Job Responsibilities

  • Supervising all programs under the responsibility of YABN and SBU to ensure each program runs smoothly and consistently according to established standards.
  • Mapping out CSR programs of Adaro Group prioritized for Assessment/Monitoring/Social Mapping, proposing them to YABN management, and incorporating them into the annual plan of the Assessment & Monitoring team.
  • Developing a team strategy for the implementation of Assessment/Monitoring/Social Mapping for CSR Adaro Group to meet the targets/expectations of YABN management and relevant SBU parties.
  • Effectively communicating/presenting the results of Assessment/Monitoring/Social Mapping, along with recommendations based on these results, to YABN Management and relevant SBU parties so that they can be accepted and utilized for the improvement/development of CSR practices in Adaro Group.

Job Requirements

  • Minimum Bachelor Degree (S1) from any major.
  • Minimum 2 years of working experience as CSR Coordinator / PDCA Coordinator.
  • Proven track record in running CSR Concept & Strategic and Project Management skills.
  • Good Supervisory & Monitoring skill, Managing Social Intervention & Public Relation activities.
  • Have experience and knowledge related to Assessment Skill.
  • Willing to be placed in South Kalimantan.

Tertarik? Silakan akses lowongan kerja di PT Adaro Foundation atau ADRO Kalsel via link https://adarocareer.com/index.php/detail/job/ADR-2024060716505102.***

Editor: Zaki Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler