Singapura Penyumbang Wisatawan Terbanyak di Kepri, Batam Kota Favorit

- 5 Januari 2023, 14:56 WIB
Singapura Penyumbang Wisatawan Terbanyak di Kepri, Batam Kota Favorit
Singapura Penyumbang Wisatawan Terbanyak di Kepri, Batam Kota Favorit /

KEPRI POST - Singapura menjadi negara dengan jumlah wisatawan terbanyak berkunjung ke Kepri, dengan jumlah kunjungan 62.806 orang.

Pasalnya, jarak tempuh yang relatif dekat, membuat Wisman asal Singapura dengan mudah masuk ke Batam untuk berwisata dan berbelanja.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata Kepulauan Riau, Luki Zaiman Prawira mengatakan, peringkat kedua yakni Malaysia, dengan jumlah kunjung ke Kepri sebanyak 11.913 kunjungan, dan ketiga India dengan 4.317 kunjungan.

Baca Juga: Tahun 2022, Jumlah Wisman Masuk Batam Sebanyak 21.217 Orang

"Data November 2022, Wisman yang masuk dari Batam 86.667 orang, Karimun 3.588 orang, Bintan 16.473 orang, dan Tanjungpinang 3.117 orang," ujar Luki, Kamis 9 Januari 2023.

Lanjut Luki, banyaknya wisatawan mancanegara yang datang ke Kepri untuk berwisata, menikmati keindahan alam dan berbelanja.

"Bahari di Kepri sangat mempesona, karena Surga bawah laut yang mendunia. Selain itu juga ada villa, pantai, dan resort," katanya.

Baca Juga: Tanjungpinang Sambut Wisman Perdana dari Singapura dengan Taburan Beras Kunyit

Tidak hanya itu, warga Singapura juga mengunjungi Batam untuk berbelanja. Pasalnya, harga barang di Singapura dan Batam sangat jauh berbeda.***

Editor: Romi Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x