Platform Indodax Sudah Bisa Diakses, Ini Pembaharuan yang Dilakukan

- 21 Juli 2022, 01:22 WIB
Potensi Pasar Kripto di Indonesia terus tumbuh
Potensi Pasar Kripto di Indonesia terus tumbuh /unsplash

KEPRI POST - Platform jual beli aset kripto terbesar di Indonesia, Indodax sudah bisa diakses setelah mengalami trouble pada Selasa 19 Juli 2022 lalu.

Dilansir pikiranrakyat.com, Indodax sudah bisa diakses oleh member pada malam Selasa 19 Juli 2022 sekitar pukul 22.00 WIB.

Baca Juga: Platform Jual Beli Aset Kripto Alami Trouble! Indodax Perpanjang Maintenance

Hal itu disampaikan manajemen PT Indodax Nasional Indonesia, yang beralasan melakukan optimalisasi sistem platform agar tidak bermasalah kemudian hari.

Optimalisasi sistem yang dilakukan yakni pembaharuan trade engine, sehingga Indodax melakukan long maintenance.

"Dengan itu, Indodax akan lebih maksimal dalam jual beli aset kripto," kata pihak Manajemen Indodax.

Baca Juga: Indodax Minta Member Tidak Khawatir Website Down, Klaim Aset Kripto Tersimpan Aman

Diberitakan sebelumnya, Indodax tidak bisa di akses pada pukul 06.00 WIB. Setelah itu, member tidak bisa mengakses hingga pukul 19.00 WIB.

Trouble tersebut membuat member Indodax khawatir, karena nominal uang dan aset hilang akibat trouble tersebut.

Halaman:

Editor: Romi Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah