Maju Pilkada Kepri 2024: Ansar Ahmad Lihat Situasi, Muhammad Rudi Siap Bertarung

23 Maret 2024, 10:00 WIB
Dua kandidat santer diperbincangkan sebagai Calon Gubernur di Pilkada Kepri 2024, Ansar Ahmad dan Muhammad Rudi. /Ilustrasi/

KEPRI POST - Dua kandidat yang santer diperbincangkan bakal berhadap-hadapan di Pilkada Kepri 2024, Ansar Ahmad dan Muhammad Rudi, menunjukkan respon berbeda terkait kesiapannya maju sebagai calon gubernur. Ansar mengaku masih melihat situasi, sementara Rudi memastikan untuk maju dan siap bertarung.

Saat ini Ansar masih menjabat sebagai Gubernur Kepri untuk periode pertama, sedangkan Rudi menjabat sebagai Wali Kota Batam untuk periode kedua.

Disinggung kesiapannya maju lagi sebagai Calon Gubernur Kepri di Pilkada 2024, Ansar masih enggan memastikan. Ia mengaku masih melihat situasi dan dukungan dari masyarakat.

"Lihat situasinya. Kalau teman-teman semua mendoakan dan mendukung," ujarnya saat Safari Ramadhan di Kota Batam, Senin, 18 Maret 2024.

Berbeda dengan Ansar, Rudi yang juga Ketua DPW Partai Nasdem Kepri menyatakan kesiapannya untuk bertarung. Bahkan, ia sudah mulai melakukan komunikasi politik dengan parpol lain.

"Kalau saya harus maju di Pilgub mendatang, itu di mana-mana saya sampaikan," tegasnya.

Untuk parpol yang bakal menjadi kendaraannya maju di Pilgub Kepri, Rudi baru menyebutkan dari Partai Nasdem. Untuk dukungan dari partai lain, saat ini ia masih menjalin komunikasi.

"Saya masih lobi dulu partai politik, tapi yang jelas dari Nasdem," katanya.

Rudi merintis jabatan politik dengan menjadi anggota DPRD Batam pada 2009 lewat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Pria kelahiran Tanjungpinang, 20 Oktober 1963 ini kemudian terpilih sebagai Wakil Wali Kota Batam periode 2011-2016 mendampingi Wali Kota Ahmad Dahlan.

Di pilkada berikutnya, suami dari Marlin Agustina (Wakil Gubernur Kepri aktif) ini terpilih menjadi Wali Kota Batam periode 2016-2021 dan 2021-2024. Selain sebagai Wali Kota, Rudi juga menjabat sebagai Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam dari tahun 2019 sampai sekarang.

Sementara sang petahana, Ansar Ahmad, meniti karir politik dari Wakil Bupati Kepulauan Riau 2001-2003. Ia kemudian menjadi Pelaksana tugas Bupati Kepulauan Riau periode 2003-2004.

Pria kelahiran 10 April 1964 ini selanjutnya menjabat sebagai Bupati Bintan periode 2005-2010 dan 2010-2015. Pada Pemilu 2019, suami dari Dewi Kumalasari ini maju sebagai calon DPR dan terpilih dengan suara terbanyak.

Ansar kemudian mengundurkan diri dari DPR karena mengikuti Pilkada Kepri 2020 dan terpilih sebagai Gubernur Provinsi Kepri sampai sekarang.***

Editor: Zaki Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler