Besok Malam, Fenomena Full Moon Terjadi di Indonesia, Waspada Banjir Rob di Kepri

- 13 Juni 2022, 20:31 WIB
20 wilayah Indonesia yang mengalami banjir rob akibat super full moon
20 wilayah Indonesia yang mengalami banjir rob akibat super full moon /fotk: BMKG/

KEPRI POST - Fenomena Full Moon pada Selasa 14 Juni 2022 mendatang, akan menyebabkan wilayah Kepri dan 20 wilayah lainnya di Indonesia berpotensi banjir rob.

Berdasarkan citra Satelit Altimetri Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), tinggi muka air laut menunjukkan adanya anomali positif, yang berpotensi menyebabkan banjir pesisir lebih tinggi.

Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi Klas I Hang Nadim, Suratman mengatakan, kecepatan cukup tinggi hingga 46km perjam di beberapa perairan di Indonesia, yang mengakibatkan peningkatan tinggi gelombang.

"Hal ini akan menganggu aktifitas masyarakat di laut, dan kami himbau agar selalu waspada," kata Suratman, Senin 13 Juni 2022.

Peningkatan gelombang dapat mencapai ketinggian 3 meter, dan itu terjadi di laut Jawa, Sumatera, NTT, dan laut Flores, laut dan Banda.***

Editor: Romi Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah