Syahrul Yasin Limpo Diperiksa KPK, Janji Bakal Kompromi

- 20 Juni 2023, 09:36 WIB
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (tengah) keluar dari gedung KPK usai menjalani pemeriksaan terkait dugaan kasus korupsi di tubuh Kementerian Pertanian, Senin, 19 Juni 2023.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (tengah) keluar dari gedung KPK usai menjalani pemeriksaan terkait dugaan kasus korupsi di tubuh Kementerian Pertanian, Senin, 19 Juni 2023. /F. KEPRIPOST.COM

KEPRI POST - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo akhirnya memenuhi undangan KPK, Senin, 19 Juni 2023. Menteri asal Partai NasDem ini diperiksa terkait penyelidikan dugaan korupsi di Kementerian Pertanian.

Syahrul Yasin Limpo yang juga mantan Gubernur Sulawesi Selatan ini, diperiksa oleh KPK sekitar 3,5 jam lebih.

Kepada para pewarta, usai diperiksa KPK, Syahrul Yasin Limpo menjelaskan alasannya sempat tak hadir sebanyak dua kali panggilan KPK sebelumnya, karena ada kegiatan kenegaraan dan juga berbarengan dengan jadwal menghadiri G20 di India.

Baca Juga: Musda Partai Demokrat Digarap KPK, Andi Arief Diperiksa

Kepada para pewarta, Syahrul Yasin Limpo menegaskan dirinya akan kooperatif dan berjanji bakal kompromi dan kooperatif dengan KPK terkait pengungkapan dugaan korupsi di tubuh Kementerian Pertanian.

Sementara itu, KPK belum mau memberikan keterangan terkait perkembangan hasil pemeriksaan Syahrul Yasin Limpo. Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan, permintaan keterangan itu merupakan bagian dari penyelidikan terkait dugaan tindak pidana korupsi di lingkungan Kementan.

Sebelumnya KPK mulai mengusut dugaan tipikor di lingkungan Kementan sejak 16 Januari lalu. Penyelidikan itu terkait dugaan penyalahgunaan surat pertanggungjawaban (SPJ), penerimaan gratifikasi dan beberapa kasus dugaan korupsi lain.

Dalam penyelidikan itu, KPK tidak hanya mendalami dugaan keterlibatan Syahrul Yasin Limpo. Tapi juga beberapa pejabat lain di Kementan. Salah satunya Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementan KSD. Dan Direktur Pupuk Pestisida 2020-2022/Direktur Alat Mesin Pertanian 2023 HTA. ***

Editor: Romi Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x