Sandiaga Rancang Paket Wisata Kepri Saat Konser Coldplay di Singapura, Batam dan Bintan Jadi Pilihan

- 13 Juni 2023, 17:36 WIB
Sandiaga siapkan paket wisata di Kepri saat konser empat hari Coldplay di Singapura, Batam dan Bintan jadi pilihan.
Sandiaga siapkan paket wisata di Kepri saat konser empat hari Coldplay di Singapura, Batam dan Bintan jadi pilihan. /Instagram /@coldplay/

KEPRI POST - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno merencanakan untuk mengembangkan paket wisata di Kepulauan Riau (Kepri) selama konser Coldplay berlangsung di Singapura selama empat hari. Ia mengidentifikasi Kota Batam dan Kabupaten Bintan sebagai tempat potensial bagi wisatawan yang ingin menghadiri konser tersebut.

Sandiaga Uno melihat peluang untuk menarik wisatawan ke Batam dan Bintan, dua daerah di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang berdekatan dengan Singapura.

 

Ia menyadari bahwa banyak masyarakat Indonesia yang mungkin ingin menghadiri konser Coldplay dan mengantisipasi agar mereka tidak berbondong-bondong ke Singapura. 

Baca Juga: BTS Menangi American Music Awards, Kalahkan Coldplay hingga OneRepublic

"Singapura jika sudah resmi empat hari (konser Coldplay), kita harus mengambil langkah antisipasi agar (masyarakat Indonesia) tidak berbondong-bondong demikian. Apakah mereka bisa berangkat dari Batam? Kita akan buatkan paket wisata di Batam,” katanya, mengutip berita Antara, Senin 12 Juni 2023.

Ia menyebutkan bahwa Batam dapat menjadi tempat keberangkatan yang potensial untuk wisatawan tersebut. Sandiaga berencana untuk membuat paket wisata di Batam agar para wisatawan dapat menginap di sana sebelum dan setelah konser Coldplay.

Dengan demikian, ia berharap dapat memanfaatkan peluang tersebut untuk mengembangkan pariwisata di Kepulauan Riau dan menjadikannya sebagai gerbang kedua kedatangan wisatawan setelah Bali.

Baca Juga: Jin BTS Bawakan Lagu The Astronaut di Konser Coldplay di Argentina

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah