Ganar Septyadi Terpilih Jadi Ketua KNPI Karimun

- 7 Agustus 2022, 17:10 WIB
Ganar Septyadi terpilih menjadi Ketua KNPI Karimun dalam musda yang berlangsung pada Minggu, 7 Agustus 2022.
Ganar Septyadi terpilih menjadi Ketua KNPI Karimun dalam musda yang berlangsung pada Minggu, 7 Agustus 2022. /Instagram/KNPI Kepri/

KEPRI POST - Ganar Septyadi terpilih sebagai Ketua DPD KNPI Karimun pada Musyawarah Daerah (Musda) VI yang berlangsung di Gedung Nasional Karimun, Minggu 7 Agustus 2022.

Menantu dari Bupati Karimun Aunur Rafiq itu akan memimpin KNPI Karimun pada periode tiga tahun mendatang, 2022 sampai 2025.

Musda tersebut mengusung tema "Optimalisasi Potensi dan Eksistensi Pemuda di Karimun Bumi Berazam".

Hadir dalam pembukaan musda di antaranya Bupati Karimun Aunur Rafiq, Sekda Karimun Muhammad Firmansyah, dan Wasekjen DPP KNPI Erwan Bachrani.

Baca Juga: Ryano Pandjaitan Lantik Kepengurusan KNPI Kepri

Selain itu juga hadir Ketua PCNU Karimun Kyai Feri Budiaji, Ketua DPD KNPI Kepri Endang Dwi Socowati, Anggota DPRD Kepri Rocky Marciano Bawole, dan Ketua DPRD Karimun Yusuf Siraj.

Hadir juga demisioner KNPI Karimun, diantaranya Usmantono, Wirianto, Yan Indra dan Afrizal, serta tokoh-tokoh sentral pemuda Karimun seperti Dyan Mindek, Yusuf sirat dan Sutoyo.

Pembukaan musda ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Karimun Aunur Rafiq didampingi seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Ganar yang saat ini menjabat Kabid Pajak Bumi Bangunan dan BPHTB Bapenda Karimun tersebut memiliki misi yang ingin diwujudkan sebagai Ketua KNPI Karimun.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah