Update Longsor Natuna: Telan 50 Korban Jiwa, Tertimbun Tanah Saat Gotong Royong

- 14 Maret 2023, 10:40 WIB
Update bencana longsor Natuna, hingga Selasa 14 Maret 2023 tercatat 50 korban jiwa akibat tertimbun tanah.
Update bencana longsor Natuna, hingga Selasa 14 Maret 2023 tercatat 50 korban jiwa akibat tertimbun tanah. /tangkap layar/bnpb/

Baca Juga: Update Longsor di Natuna, 37 Korban Meninggal Dunia, 18 Orang Hilang, dan 1.863 Orang Mengungsi

"Alat berat eskavator telah tiba dari Ranai sebanyak 4 unit, jadi totalnya ada 7 unit alat berat di lokasi longsor," katanya.

Selain melakukan proses evakuasi, petugas juga masih berjibaku untuk menangani akses jalan yang terputus karena tertutup material.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto mengatakan, akan menurunkan alat berat agar jalur yang masih tertutup material tanah longsor di Natuna bisa dibuka. Ia memperkirakan pengerjaan pembukaan akses jalan yang terputus ini selama dua hari.

"Kementerian PUPR akan membuka jalan itu paling lama dua hari. Yang longsor itu kan tertutup jalannya, kurang lebih (sepanjang) 150 meter ini akan diupayakan dalam dua hari sudah bisa tembus," jelasnya.

Setelah akses jalan sudah terhubung, lanjut Suharyanto, maka petugas akan melanjutkan penanganan bencana longsor dengan memasang tiang-tiang listrik dan melakukan pemulihan agar kebutuhan kelistrikan segera normal normal.***

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah