Daftar Anggota DPRD Kepri dari Dapil 6 Batam, 5 Incumbent Terpilih Lagi

- 10 Maret 2024, 11:30 WIB
Inilah daftar Anggota DPRD Kepri dari dapil 6 Batam.
Inilah daftar Anggota DPRD Kepri dari dapil 6 Batam. /tangkap layar/kpu/

KEPRI POST - Sebanyak lima incumbent atau Anggota DPRD Kepri periode 2019-2024 dari dapil 6 terpilih lagi di Pemilu 2024 untuk masa jabatan lima tahun ke depan. Hal ini berdasarkan pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) pada 6-8 Maret 2024.

Dapil Kepri 6 terdiri dari empat kecamatan di Kota Batam, meliputi Kecamatan Seibeduk, Nongsa, Galang, dan Bulang dengan kuota 5 kursi Anggota DPRD Kepri.

Berdasarkan hasil rekapitulasi, Partai Gerindra memperoleh suara terbanyak dengan 24.147 suara.

Baca Juga: Daftar 45 Caleg DPRD Kepri Terpilih Periode 2024-2029, Golkar dan Gerindra Raih Kursi Terbanyak

Di peringkat perolehan suara terbanyak berikutnya ada Partai Nasdem, PKS, PDIP, dan Golkar.

Partai Nasdem memperoleh 17.339 suara, PKS 13.049 suara, PDIP 12.797 suara, dan Golkar 12.539 suara.

Sementara itu di urutan terbawah ada PBB yang hanya memperoleh 61 suara, Partai Garuda 142 suara, dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) dengan 243 suara.

Sebagai informasi, terdapat 151.422 pemilih yang tercatat dalam daftar pemilih tetap (DPT) di dapil Kepri 6 Kota Batam. Tersebar di Kecamatan Nongsa dengan 62.654 pemilih, Bulang 8.358 pemilih, Seibeduk 66.580 pemilih, dan Galang 13.830 pemilih.

Baca Juga: Daftar 5 Anggota DPRD Kepri Terpilih dari Dapil 1 Tanjung Pinang, PDIP dan Demokrat Kehilangan Kursi

Perolehan Suara Parpol untuk DPRD Kepri Dapil 6

Berikut perolehan suara parpol untuk Calon Anggota DPRD Kepri dari dapil 6 berdasarkan hasil rekapitulasi di tingkat KPU Batam.

1. Gerindra: 24.147 suara.
2. Nasdem: 17.339 suara.
3. PKS: 13.049 suara.
4. PDIP: 12.797 suara.
5. Golkar: 12.539 suara.
6. PAN: 7.520 suara.
7. Demokrat: 6.490 suara.
8. PSI: 4.557 suara.
9. PKB: 4.441 suara.
10. Partai Buruh: 2.162 suara.
11. Gelora: 991 suara.
12. Perindo: 882 suara.
13. Hanura: 535 suara.
14. Partai Ummat: 467 suara.
15. PPP: 320 suara.
16. PKN: 243 suara.
17. Garuda: 142 suara.
18. PBB: 61 suara.

Daftar 5 Calon Anggota DPRD Kepri Terpilih

Sebagaimana diketahui, terdapat 5 kursi DPRD Kepri dari dapil 6 Kota Batam (Kecamatan Seibeduk, Nongsa, Galang, dan Bulang). Untuk mengkonversi dari suara ke kursi, KPU menggunakan metode Sainte-Lague.

Dengan metode Sainte-Lague, penghitungan perolehan kursi DPRD adalah suara sah setiap parpol dengan bilangan pembagi 1, 3, 5, dan seterusnya.

Berdasarkan penghitungan tersebut, berikut nama-nama Anggota DPRD Kepri dari dapil Kepri 6:

Gerindra
1. Ririn Warsiti

Nasdem
1. Afrizal Dachlan

PKS
1. Wahyu Wahyudin

PDIP
1. Saproni

Golkar
1. Taba Iskandar

Itulah daftar 5 Calon Anggota DPRD Kepri terpilih dari dapil 6 berdasarkan hasil rekapitulasi di tingkat KPU Batam.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x