5 Nama Berpeluang Maju di Pilkada Batam 2024, Ada Marlin Agustina dan Amsakar Achmad

- 31 Maret 2024, 10:30 WIB
Inilah lima nama yang berpeluang maju di Pilkada Batam 2024, ada nama Marlin Agustina dan Amsakar Achmad.
Inilah lima nama yang berpeluang maju di Pilkada Batam 2024, ada nama Marlin Agustina dan Amsakar Achmad. /Ilustrasi/KepriPost.com/

Baca Juga: Maju Pilkada Kepri 2024, Calon Perseorangan Wajib Kantongi Minimal 150.098 Dukungan

2. Amsakar Achmad

Nama kedua yang berpeluang maju di Pilkada Batam 2024 adalah Amsakar Achmad. Wakil Wali Kota Batam yang saat ini menjabat di periode kedua ini terang-terangan akan maju sebagai calon wali kota.

"Saya bertekad maju di 2024. Saya belum menemukan satupun alasan untuk tidak maju," ujarnya.

Selain sebagai Wakil Wali Kota Batam, saat ini Amsakar juga menjabat sebagai Ketua Partai Nasdem Kota Batam.

Meski menjabat sebagai Ketua Nasdem Batam, namun Amsakar belum bisa memastikan apakah partainya bakal mengusungnya sebagai calon wali kota. Sebab Marlin yang merupakan istri dari Ketua Nasdem Kepri Muhammad Rudi juga bakal maju sebagai Calon Wali Kota Batam.

Amsakar pun menjajaki untuk maju lewat jalur perseorangan dan menyiapkan tim di setiap kecamatan untuk mengumpulkan dukungan dalam bentuk fotokopi KTP.

3. Nuryanto

Nuryanto yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Batam periode kedua juga menyatakan kesiapannya untuk maju di Pilkada Batam.

Kabarnya, ia dipersiapkan oleh partainya, PDI Perjuangan untuk merebut kursi eksekutif di Pemko Batam.

Di Pemilu Legislatif 2024, Nuryanto membuktikan diri masih memiliki dukungan yang luas dari masyarakat, sehingga terpilih lagi menjadi Anggota DPRD Batam dari dapil Batam 2, Kecamatan Batu Ampar dan Bengkong.

4. Ria Saptarika

Ria Saptarika yang terpilih lagi sebagai Anggota DPD RI dari dapil Kepri pada Pemilu Legislatif 2024 kembali digadang-gadang untuk maju di Pilkada Batam.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah