Meriah! Turnamen Domino Kapolda Kepri Cup 2024 Diikuti Ribuan Peserta

- 23 Mei 2024, 22:10 WIB
Meriah! Turnamen Domino Kapolda Kepri Cup 2024 Diikuti Ribuan Peserta
Meriah! Turnamen Domino Kapolda Kepri Cup 2024 Diikuti Ribuan Peserta /Foto: Romi

KEPRI POST - Sebanyak 3.600 peserta memeriahkan Turnamen Domino Kapolda Kepri Cup 2024, dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 2024, yang digelar di Draf Cafe, di Mega Legenda 2, Batam Kota, Kamis 23 Mei 2024.

Turnamen Domino Kapolda Kepri Cup 2024 dihadiri langsung oleh Kapolda Kepri Irjen Yan Fitri Halimansyah, Wakil Walikota Batam, Amsakar Ahmad, Wakapolda Kepri Brigjen Asep Safrudin, dan jajaran Polda Kepri.

Ketua Panitia Turnamen Domino Kapolda Kepri Cup 2024, Kombes Doni Alexander mengatakan, kegiatan ini adalah bagian dari acara kegiatan HUT Bhayangkara ke-78, dan polri membaur bersama masyarakat untuk Indonesia maju.

Baca Juga: Peringati May Day 2024, Buruh Potong Tumpeng Bersama Wali Kota Batam dan Kapolda Kepri

"Tujuannya agar kegiatan HUT bhayangkara dapat memeriahkan perayaan bersama masyarakat, untuk bersinergi kedepannya," ujar Doni.

Doni menuturkan, keterlibatan masyarakat dalam HUT bhayangkara ini juga memunculkan bibit atlet masa depan, karena domino saat ini sudah masuk dalam cabang olahraga.

"Masyarakat sangat antusiasme mengikuti Turnamen Domino Kapolda Kepri Cup 2024, dimana ada 3.600 peserta yang berlaga hari ini," ujarnya.

Baca Juga: 6 Olahraga Ringan untuk Remaja Pemula yang Ingin Berolahraga

Lanjut Doni, peserta yang ikut tidak hanya di Batam saja, tapi juga ada dari Bintan, Tanjungpinang, dan Karimun.

"Turnamen Domino Kapolda Kepri Cup 2024 ini digelar dari tanggal 23 Mei hingga 9 Juni 2024 mendatang," ungkap Doni.

Sementara itu, Kapolda Kepri, Irjen Yan Fitri Halimansyah menghimbau agar peserta dapat bermain secara sportif, dan menjaga persaudaraan.

"Permainan domino bukan judi, tapi sudah menjadi permainan rakyat. Kejuaraan ini semoga menjadi ajang prestasi," kata Yan.

Baca Juga: 5 Daftar Event Olahraga Internasional di Bulan Mei 2023, Nomor 3 Ada di Kepri

Yan menjelaskan, bagi peserta yang meraih juara 1 akan mendapat hadiah 2 unit motor, juara 2 meraih 2 unit motor listrik.

"Sedangkan juara 3 mendapatkan 2 unit sepeda listrik, dan juara 4 meraih sepeda," ujarnya.***

Editor: Romi Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah