Ini Jumlah Bakal Calon DPD 38 Provinsi di Pemilu 2024, Terbanyak Jawa Barat, Terendah Yogyakarta

- 17 Januari 2023, 06:30 WIB
Jumlah bakal calon anggota DPD seluruh provinsi di Indonesia yang bakal maju di Pemilu 2024.
Jumlah bakal calon anggota DPD seluruh provinsi di Indonesia yang bakal maju di Pemilu 2024. /tangkap layar/dpd/

KEPRI POST - Berikut daftar jumlah bakal calon anggota DPD di 38 provinsi di Indonesia yang bakal maju dalam Pemilu 2024.

Jumlah bakal calon anggota DPD yang akan maju di Pemilu 2024 dari masing-masing provinsi bervariasi, namun yang terbanyak ada di Jawa Barat dengan 55 orang.

Sementara itu bakal calon anggota DPD yang akan maju di Pemilu 2024 dengan jumlah terendah ada di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dengan 9 orang.

Selama tahapan bakal calon anggota DPD, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerima total 1.080 bakal calon. Dari jumlah tersebut hanya 800 bakal calon yang penyerahan berkas dukungan pemilihnya diterima.

Baca Juga: Daftar 40 Bakal Calon DPD Dapil Aceh di Pemilu 2024, Ada 3 Petahana yang Maju Lagi

Mengutip laman KPU RI, berikut daftar jumlah bakal calon anggota DPD di masing-masing provinsi di Indonesia.

1. JAWA BARAT 55
(Dari 88 bakal calon yang mendapatkan akses Silon, hanya 55 orang yang penyerahan berkas dukungan pemilihnya diterima).

2. RIAU 41
(Dari 45 bakal calon yang mendapatkan akses Silon, hanya 41 orang yang penyerahan berkas dukungan pemilihnya diterima).

3. ACEH 40
(Dari 57 bakal calon yang mendapatkan akses Silon, hanya 40 orang yang penyerahan berkas dukungan pemilihnya diterima).

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x