7 Lokasi dan Jadwal Penukaran Uang Baru di Kepri untuk Lebaran 2023 via Kas Keliling

- 6 April 2023, 11:17 WIB
Ilustrasi lokasi dan jadwal penukaran uang baru di Kepri untuk Lebaran 2023 melalui kas keliling.
Ilustrasi lokasi dan jadwal penukaran uang baru di Kepri untuk Lebaran 2023 melalui kas keliling. /Ilustrasi/bi.go.id

Pada tahun 2023 ini BI Kepri menyediakan uang pecahan baru sekira Rp1,9 triliun dalam program SERAMBI, meningkat dari tahun sebelumnya sebesar Rp1,7 triliun.

SERAMBI adalah program pemenuhan kebutuhan uang rupiah dan layanan kas kepada masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri 2023. BI juga mendorong masyarakat mengoptimalkan transaksi pembayaran secara non-tunai, seperti melalui QRIS dan memperluas kepersertaan BI-FAST.

Lokasi dan jadwal kas keliling

Berikut lokasi dan jadwal layanan kas keliling penukaran uang baru di Kepri untuk kebutuhan Lebaran 2023:

Baca Juga: Inilah 44 Titik Penukaran Uang Baru di Bengkulu! Program Semarak Ramadhan 2023 dari BI

1. 10 April 2023
Lokasi di Lapangan Parkir Pelabuhan Sekupang, Jalan RE Martadinata Batam dari jam 09.00 sampai 11.30 WIB.
Lokasi di Lapangan Pasar Tanjunguban Bintan dari jam 11.00 sampai 15.00 WIB.

2. 11 April 2023
Lokasi di Lapangan Parkir Pelabuhan Telaga Punggur, Jalan Patimura Nongsa, Batam dari jam 09.00 sampai 11.30 WIB.
Lokasi di Lapangan Pasar Kijang Bintan dari jam 10.00 sampai 13.30 WIB.

3. 12 April 2023
Lokasi di Lapangan Parkir Pelabuhan Harbourbay, Jalan Duyung Batuampar, Batam dari jam 09.00 sampai 11.30 WIB.
Lokasi di Lapangan Parkir Kantor Pemprov Kepri di Domapk, Tanjungpinang dari jam 10.00 sampai 13.00 WIB.

4. 13 April 2023
Lokasi di Lapangan Parkir Bandara Hang Nadim Batam dari jam jam 09.00 sampai 11.30 WIB.

Baca Juga: Inilah 32 Titik Penukaran Uang Baru di Bangka Belitung Program Semarak Ramadhan 2023

Tata cara pemesanan

Berikut tata cara pemesanan penukaran uang rupiah dengan batas jumlah penukaran Rp3,8 juta per orang dengan pecahan uang Rp1.000 sampai Rp20 ribu. 

• Masuk halaman utama PINTAR, pilih menu Kas Keliling.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x