Rekomendasi 6 Air Fryer Terbaik

- 19 Oktober 2023, 20:26 WIB
Inilah rekomendasi enam air fryer terbaik.
Inilah rekomendasi enam air fryer terbaik. /

KEPRI POST - Untuk kaum wanita terutama ibu rumah tangga memasak menjadi aktivitas sehari-hari di rumah. Karena memasak untuk keluarga tercinta menjadi suatu kebanggaan dan bernilai ibadah.

Untuk memasak tentunya bunda membutuhkan berbagai perlengkapan memasak yang memadai. Ada banyak perlengkapan masak yang bisa digunakan, salah satunya adalah air fryer.

Untuk anda yang sedang mencari air fryer berkualitas, sebagai rekomendasi berikut ini 6 air fryer terbaik yang bisa anda pilih:

● EROC Air Fryer Smart Control Kapasitas 5.5L

Produk ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang sedang mencari air fryer berkualitas dengan harga terjangkau.

EROC Air Fryer Smart Control Kapasitas 5.5L merupakan airfryer canggih yang bisa digunakan untuk memasak beragam masakan favorit di rumah. Alat ini menggunakan uap atau udara panas untuk memasak makanan, sehingga makanan lebih renyah dan tidak berlemak.

Dengan menggunakan alat, anda tidak usah khawatir lagi dengan kolesterol dan lemak berlebih saat memasak gorengan.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Printer HP Terbaik Beserta Harganya 2023

● Cosmos Air Fryer CAF-6603

Produk ini merupakan air fryer dengan kapasitas 2 liter yang cukup dalam penggunaan sehari-hari, warna dan desain elegan dengan daya input 650 watt. Mesin penggoreng tanpa minyak ini juga dilengkapi dengan Panel Digital dan memiliki 8 fitur canggih: Steak, Chicken, French Fries, Vegetable, Fish, Shrimp, Cookies/Cake, dan Nugget.

Selain itu, Cosmos Air Fryer CAF-6603 juga dibekali fitur pengamanan terkini, tidak akan beroperasi jika keranjang atau mangkuk Air Fryer tidak tertutup rapat. Ditambah kaki non-slip, bebas minyak dan asal, serta bonus Capitan Makanan di dalam kemasan.

● Mito Digital Air Fryer

Dengan menggunakan produk ini, makanan yang anda masak akan lebih sehat lantaran dimasak tanpa menggunakan minyak.

Keunggulan dari Mito Digital Air Fryer adalah adanya layar LCD sehingga anda bisa melihat dan mengatur waktu serta temperature pada saat memasak. Selain itu, terdapat 7 mode memasak yang umum digunakan yakni mulai dari daging ayam, ikan, udang hingga kentang goreng.

Dengan menggunakan air fryer ini hasil memasak anda pun menjadi lebih presisi.

Baca Juga: Ada Outlet Baru, Ini 18 Lokasi Mixue Terdekat di Batam

● Ravelle Digital Air Fryer – Airfryer 3,5L

Ravelle Digital Air Fryer – Airfryer 3,5L merupakan airfryer canggih yang bisa digunakan untuk memasak beragam masakan favorit di rumah. Alat ini menggunakan uap atau udara panas untuk memasak makanan, sehingga makanan lebih renyah dan tidak berlemak.

Dengan menggunakan alat, anda tidak usah khawatir lagi dengan kolesterol dan lemak berlebih saat memasak gorengan.

Selain untuk menggoreng, tersedia juga 8 menu memasak dengan temperature dan waktu yang sudah di pre-set untuk kematangan yang sempurna seperti Steak, Iga, Ikan, Ayam, Udang, Kue, dan Pizza.

● Oxone Profesional Air fryer OX-199N

Produk ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang sedang mencari air fryer berkualitas dengan harga terjangkau.

Air fryer yang satu ini memiliki pilihan temperature yang dapat diatur mulai dari 80 hingga 220 derajat celcius, tergantung kebutuhan memasak anda.

Produk ini memiliki kapasitas memasak 4 liter dengan daya listrik 1500 watt. Anda bisa mengandalkan alat yang satu ini untuk menggoreng tanpa menggunakan minyak.

● Russell Hobbs 5L Brooklyn Digital Air Fryer

Produk ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang hobi bepergian, tetapi tetap ingin memasak sehat. Pasalnya, produk ini dilengkapi dengan peganagan yang nyaman untuk dibawa bepergian.

Selain itu, alat memasak tanpa minyak ini juga memiliki kapasitas hingga 5L sehingga anda dapat memasak cukup banyak makanan.

Desainnya pun modern dengan layan touchsreen dan tampilan digital, hingga memiliki 7 mode memasak otomatis yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x