Jumat yang Istimewa, Ini Amalan Sunnah dan Penuh Pahala

- 29 September 2023, 10:12 WIB
Jumat yang istimewa, berikut amalan sunnah dan penuh pahala.
Jumat yang istimewa, berikut amalan sunnah dan penuh pahala. /tangkap layar/Masjid Agung Batam/

KEPRI POST - Semua hari adalah baik dan bagi umat Islam, Jumat adalah hari yang istimewa. Hari ini disebut sebagai sayyidul ayyam atau penghulunya hari yang memiliki keisimewaan dalam sepekan.

Pada hari Jumat yang istimewa, laki-laki muslim diwajibkan untuk menunaikan salat Jumat. Ibadah fardhu ini merupakan momentum bagi umat Islam untuk lebih mendekatkan diri dan bertakwa kepada Allah.

Terdapat banyak keutamaan dan amalan sunnah pada hari Jumat yang istimewa, sebagaimana termaktub dalam Al Qur'an dan Hadis Nabi Muhammad SAW. Kesunnahan ini tidak hanya berlaku bagi laki-laki yang diwajibkan salat Jumat, namun juga bagi anak kecil, perempuan, dan musafir.

Baca Juga: Inilah Kisah 5 Rasul Ulul Azmi, Memiliki Kedudukan Istimewa Karena Ketabahannya

Selain itu, terdapat beberapa peristiwa penting yang menjadikan hari Jumat istimewa, yaitu Allah menciptakan dan mewafatkan Nabi Adam pada hari Jumat. Nabi Adam dimasukkan dan diturunkan dari surga menuju bumi juga pada hari Jumat.

Keutamaan Jumat

Berikut di antara keutamaan dan amalan sunnah yang penuh pahala di hari Jumat:

1. Bergegas Salat Jumat

Pada hari Jumat, seorang muslim dianjurkan untuk bergegas mendatangi tempat salat Jumat. Dianjurkan untuk berangkat lebih awal agar mendapatkan pahala berlimpah, melebihi mereka yang datang belakangan.

Allah berfirman dalam Al Qur'an, “Wahai orang-orang yang beriman, apabila (seruan) untuk melaksanakan salat pada hari Jumat telah dikumandangkan, segeralah mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.” (QS. Al-Jumu'ah: 9)

Baca Juga: 25 Nama - Nama Rasul Allah, dari Adam sampai Muhammad

2. Mandi Jumat dan Berpakaian Putih

Sunnah mandi Jumat tidak hanya berlaku bagi laki-laki muslim yang wajib salat Jumat, tapi juga bagi anak-anak, perempuan, dan musafir.

Nabi Muhammad bersabda, “Barang siapa yang mandi pada hari Jumat, bersuci sesuai kemampuan, merapikan rambutnya, mengoleskan parfum, lalu berangkat ke masjid, dan masuk masjid tanpa melangkahi di antara dua orang untuk dilewatinya. Kemudian salat sesuai tuntunan dan diam tatkala imam berkhutbah, niscaya diampuni dosa-dosanya di antara dua Jumat”. (HR. Bukhari).

Banyak amalan sunnah dan adab yang diajarkan oleh Nabi Muhammad pada hari Jumat yang istimewa. Seperti mandi, mengenakan pakaian putih, memakai wewangian, bersiwak, dan memperbanyak solawat dan membaca Al-Qur’an.

"Pakailah dari pakaian kalian yang berwarna putih. Karena sesungguhnya pakaian putih termasuk pakaian terbaik bagi kalian”. (HR. al-Tirmidzi).

3. Membaca Al-Qur'an dan berzikir

Membaca Al-Qur'an dan berzikir sangat dianjurkan pada hari Jumat, terutama saat perjalanan menuju tempat salat dan berada di tempat pelaksanaan salat.

Adapun ayat Al-Qur'an yang utama dibaca pada hari Jumat yang istimewa adalah surat Al-Kahfi. Sedangkan untuk bacaan zikir, amalan sunnah yang lebih utama adalah memperbanyak membaca shalawat Nabi.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x