Surya Makmur Nasution Pimpin DPC PKB Kota Batam

- 3 Juli 2022, 17:56 WIB
Surya Makmur Nasution
Surya Makmur Nasution /

KEPRI POST - Surya Makmur Nasution terpilih untuk memimpin Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Batam periode 2022-2027.



Mantan anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) ini terpilih sebagai Ketua DPC PKB Batam dalam Muscab IV di Sahid Hotel Batam Center, Minggu 3 Juli 2022.

Terpilihnya Surya Makmur Nasution sebagai Ketua DPC PKB Batam disambut baik para tokoh dan politisi di Batam maupun Kepri. Salah satunya anggota DPRD Provinsi Kepri dari PKB, Sirajudin Nur.

"Congrats untuk Sahabat Saya Bapak Surya Makmur Nasution memimpin PKB Kota Batam. Selamat Bertugas dan Jayakan PKB di 2024," tulis Sirajudin dalam akun Facebook-nya.

Baca Juga: Kapal Pesiar Resorts World Cruises Singgahi Kepri Bawa 32 Wisman Singapura

Surya Makmur Nasution bergabung ke partai pimpinan Muhaimin Iskandar pada Februari 2022. Di saat bersamaan juga bergabung mantan Gubernur Kepri Isdianto.

Bergabungnya Surya Makmur Nasution dan Isdianto ke PKB ditandai dengan penyerahan Kartu Tanda Anggota (KTA) oleh Ketua DPW PKB Kepri yang juga Wakil Ketua Komisi VIII DPR, Marwan Dasopang.



Dalam keterangannya, Marwan Dasopang ingin mempercepat konsolidasi untuk kemenangan PKB di Kepri. Ia bersyukur atas bergabungnya Surya Makmur dan Isdianto di PKB.

Menurutnya, tolak ukur kekuatan sosial politik di Kepri adalah Kota Batam. Maka dari itu, Kota Batam harus menjadi barometer.

Baca Juga: Wisman Asal 7 Negara Ini Paling Banyak Kunjungi Kepri Selama Mei 2022

"Targetnya PKB bisa menjadi pimpinan DPRD Kota Batam, InsyaAllah target tersebut tercapai dengan bergabungnya tokoh-tokoh ini," katanya.

Sementara itu Sekretaris DPW PKB Kepri, Rocky Marciano Bawole menyampaikan bahwa kehadiran Isdianto dan Surya Makmur Nasution menjadi energi baru bagi PKB Kepri.

"Kita sangat bersyukur tokoh-tokoh di Kepri mulai bergabung ke PKB. Mudah-mudahan target kita untuk meraih kemenangan pada 2024 bisa terwujud dan paling tidak bisa meraih kemenangan 3 besar di Kepri nantinya," ujarnya.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x