Lowongan Kerja 2022 di PT Caterpillar Indonesia untuk Bagian Maintenance

- 1 Oktober 2022, 14:15 WIB
PT Caterpillar Indonesia membuka lowongan kerja 2022 untuk posisi Maintenance Specialist dengan persyaratan berikut.
PT Caterpillar Indonesia membuka lowongan kerja 2022 untuk posisi Maintenance Specialist dengan persyaratan berikut. /F. INTERNET

KEPRI POST - PT Caterpillar Indonesia membuka lowongan kerja 2022 untuk posisi Maintenance Specialist (Fabrication, Cranes, and MHE).

Perusahaan di Jl Brigjen Katamso Tanjunguncang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) ini membuka lowongan kerja 2022 dengan pendidikan minimal D3.

Mengutip laman resmi perusahaan tersebut, berikut info lowongan kerja 2022 di PT Caterpillar Indonesia Batam:

Maintenance Specialist (Fabrication, Cranes, and MHE)

Baca Juga: Lowongan Kerja 2022 di PT Suntech Plastics Cari Purchasing

Sebagai Maintenance Specialist, Anda akan melakukan pekerjan pemeliharaan harian, pemasangan, perbaikan, pemindahan, perombakan peralatan mesin, dan perlengkapan terkait dan bertanggung jawab untuk memenuhi semua standar keselamatan, kualitas dan produktivitas di area produksi kami.

Deskirpsi pekerjaan:

  • Melakukan pekerjaan pemeliharaan PM (Preventive Maintenance) dan CM (Corrective Maintenance) berikut pelaporannya.
  • Melakukan pengamatan dan monitoring terhadap mesin, mendeskripsikan kerusakan, melakukan perbaikan dan membuat laporan penyebab kerusakan berikut rencana untuk tindakan perbaikannya (Root Cause and Corrective Action report)
  • Melakukan pelaporan kerja harian (Daily Maintenance Report)
  • Melakukan pengontrolan dan perawatan terhadap dokumen drawing, buku perawatan mesin (machine maintenance manual) dan dokumen terkait pekerjaan lainnya.
  • Melakukan pengontrolan terhadap alat kerja (tools) dan bertanggung jawab untuk perawatannya.
  • Memonitoring pekerjaan perbaikan dan memastikan pekerjaan selesai sampai mesin beroperasi dengan memuaskan.Monitoring pekerjaan.

Baca Juga: PT Schneider Indonesia Buka 2 Lowongan Kerja 2022 Terbaru

Persyaratan:

  • Minimal Pendidikan D3 Teknik Mesin, Elektro, atau Mekatronika
  • Berpengalaman kerja minimal 2-3 tahun di area maintenance
  • Memiliki keterampilan menggunakan Microsoft Office dan computer
  • Pengetahuan tentang electronics, PLC’s, pneumatics, and hydraulics
  • Keterampilan berbicara English secara pasif
  • Fokus yang kuat untuk melayani pelanggan dalam pekerjaan
  • Pengalaman bekerja di area fabrikasi Cranes (OHC, Jib, Wall Jib), Mesin Las, Fixture, Rotator
  • Bersedia bekerja shift

Baca Juga: Beli Nasi Padang Cukup dari Mobil Kini Hadir di Batam, RM Garuda Punya 3 Cabang di Singapura

Kualifikasi yang diinginkan:

  • Memahami pengetahuan tentang Cranes, Forklift, Fixture, Rotator dan Welding Machine
  • Teliti, cermat dan bertanggung jawab
  • Terbiasa dengan kebijakan dan prosedur perusahaan

Informasi Tambahan

Shift: Rotasi 3 shift.

Lokasi kerja: Tanjung Uncang, Batam.

Relokasi tidak tersedia untuk posisi ini, jika Anda berminat dan bersedia relokasi mandiri silahkan melanjutkan lamaran Anda DISINI.

Penting untuk diingat bahwa selama proses aplikasi, Caterpillar tidak akan pernah meminta uang. Kami menyarankan Anda untuk tidak menanggapi tawaran pekerjaan yang ditawarkan dari orang yang mengaku bekerja untuk atau berafiliasi dengan Caterpillar.

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah