Turun Rp 3 Miliar, Gubernur Kepri Kurangi Anggaran Pembangunan Jalan di Batam Tahun 2023

- 6 Maret 2023, 07:05 WIB
/

KEPRI POST - Bantuan pemerintah provinsi Kepri untuk pembangunan jalan di Batam tahun 2023 dipastikan berkurang dibandingkan tahun sebelumnya.

Hal itu disampaikan Gubernur dalam peresmian Prasarana, Sarana, dan Utilitas Umum (PSU) dari anggaran tahun 2022 di Pulau Buluh, Kota Batam, Sabtu (04/03).

Baca Juga: Anak Emaskan Daerah Lain, Gubernur Kepri Dinilai Abaikan Batam

Gubenur Kepri Ansar Ahmad mengatakan secara umum di Kota Batam pembangunan fasum yang telah dikerjakan pada tahun anggaran 2022 antara lain kegiatan semenisasi pembangunan jalan dengan anggaran tahun 2022.

Adapun kontribusi Pemprov Kepri atas jalan di Batam tersebut senilai Rp. 19,5 miliar dari total Rp. 51 miliar anggaran pembangunan jalan di Provinsi Kepri.

Baca Juga: Gubernur Kepri Ansar Ahmad Minta Izin KKPRL ke Kementerian KKP, Ini Tujuannya

"Sedangkan untuk tahun 2023, kegiatan semenisasi pembangunan jalan di Kota Batam dianggarkan sebesar Rp. 16,7 miliar. Dengan total anggaran Ro. 62 miliar Kegiatan Semenisasi Pembangunan Jalan di Provinsi Kepri" kata Gubernur Ansar.

Editor: Danisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x