Program Pemagangan Disnaker Kepri Efektif Kurangi Pengangguran, 78 Persen Terserap di Perusahaan

- 23 November 2023, 09:00 WIB
Program pemagangan Disnaker Kepri efektif mengurangi angka pengangguran, terbanyak terserap di PT Sumitomo Wiring System Batam.
Program pemagangan Disnaker Kepri efektif mengurangi angka pengangguran, terbanyak terserap di PT Sumitomo Wiring System Batam. /tangkap layar/disnaker kepri/

KEPRI POST - Program pemagangan yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kepri efektif dalam mengurangi angka pengangguran. Dalam program pemagangan selama tahun 2023, sebanyak 78 persen terserap atau diterima penempatan kerja di perusahaan.

Berdasarkan data Disnaker Kepri, selama periode Mei hingga November 2023 dibuka program pemagangan di 10 perusahaan di Kota Batam dan Kabupaten Bintan. Perusahaan di Batam yang mengikuti program pemagangan adalah PT Sumitomo Wiring System, PT Inti Sumber Karya, dan CV Modeste Wati.

Kemudian di Bintan terdiri dari PT Meitech Eka Bintan, Nirwana Gardens Resort, Grand Lagoi Hotel, The Sanchaya Lagoi, PT Bintan Resort Cakrawala, Pantai Indah Lagoi, dan PT Bintan Inti Industrial Estate.

Baca Juga: PT Sumitomo Batam Buka Lowongan Kerja Program Magang 2023 untuk Operator

Kepala Disnakertrans Kepri, Mangara M. Simarmata mengatakan, selain program pemagangan, Disnakertrans Kepri juga menyelenggarakan pelatihan berbasis penempatan kerja. Program-program ini, menurutnya, merupakan terobosan kebijakan dalam mendorong penyerapan tenaga kerja pada dunia industri untuk mengantisipasi terus bertambahnya angkatan kerja.

Kebijakan ini bertujuan untuk mendorong terciptanya tenaga kerja kompeten, tersertifikasi dan diterima di tempat kerja sesuai dengan jabatan yang dibutuhkan oleh perusahaan.

"Pencari kerja pada umumnya kurang memiliki skill dan pengalaman. Untuk itu, pemagangan dengan durasi waktu kurang lebih lima bulan, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, sikap, dan perilaku kerja serta menambah pengalaman bekerja secara langsung di perusahaan," ujarnya dalam pembukaan pelatihan Tailor Made Training dan penutupan pemagangan tenaga kerja tahun 2023 di Hotel Aston, Batam, Rabu 22 November 2023.

Baca Juga: Perusahaan BUMN di Batam Buka Lowongan Kerja untuk Magang, Daftar di Sini!

Gubernur Kepri Ansar Ahmad membuka program pelatihan dan penutupan program pemagangan tahun 2023.
Gubernur Kepri Ansar Ahmad membuka program pelatihan dan penutupan program pemagangan tahun 2023.

PT Sumitomo Batam Terima Peserta Magang Terbanyak

Sebanyak 4.102 pencari kerja mendaftar dalam program pemagangan tersebut dan 162 orang di antaranya diterima oleh perusahaan. Dari 162 peserta yang mengikuti program pemagangan, 128 peserta telah menyelesaikan program dan 101 orang (78 persen) di antaranya diterima bekerja di perusahaan.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah