2 Senator Tersingkir, Ini Perolehan Suara DPD RI Dapil Kepri di Pemilu 2024

- 10 Maret 2024, 21:00 WIB
Dua Senator tersingkir, ini perolehan suara DPD RI dapil Kepri di Pemilu 2024.
Dua Senator tersingkir, ini perolehan suara DPD RI dapil Kepri di Pemilu 2024. /tangkap layar/kpu/

Baca Juga: 4 Besar Calon Anggota DPD Dapil DIY, Istri Sultan dan Putri Aria Bima Unggul

Ketua KPU Kepri, Indrawan Susilo Prabowoadi mengatakan, jatah kursi DPD RI dapil Kepri sebanyak empat kursi. Kursi pertama dan kedua bakal diisi oleh Dharma Setiawan dan Ria Saptarika.

"Keduanya merupakan anggota DPD RI aktif, periode 2019-2024," ujarnya, mengutip berita Antara, Sabtu, 9 Maret 2024.

Sementara kursi ketiga dan keempat bakal ditempati Ismeth Abdullah dan Dwi Ajeng Sekar Respaty. Ismeth adalah mantan Gubernur Kepri pertama, sedangkan Sekar merupakan putri dari mantan Wakil Gubernur Kepri Soerya Respationo.

"Untuk penetapan resmi calon terpilih, masih menunggu apakah ada PHPU di MK atau tidak. Apabila tidak ada PHPU, maka bulan April 2024 sudah bisa ditetapkan sekaligus dilantik," kata Indrawan.

Data Perolehan Suara DPD RI Dapil Kepri 2024

Berikut data perolehan suara Calon Anggota DPD RI dapil Kepri pada Pemilu 2024:

1. Dharma Setiawan: 172.868 suara

2. Ria Saptarika: 162.400 suara.

3. Ismeth Abdullah: 132.563 suara

4. Dwi Ajeng Sekar Respaty: 111.920 suara

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x