Tidak Ada Jadwal Pemadaman, Air Bersih SPAM Batam Mati di Wilayah Punggur Berjam-Jam Jelang Berbuka Puasa

12 April 2023, 18:19 WIB
Tidak Ada Jadwal Pemadaman, Air Bersih SPAM BP Batam Mati di Wilayah Punggur Berjam-Jam Jelang Berbuka Puasa /

KEPRI POST - Warga Batam yang bermukim di Kabil, Punggur, Nongsa kecewa dengan pelayanan air bersih SPAM Batam. Pasalnya, aliran air bersih mati.

Pihak SPAM Batam tidak pengumuman atau jadwal pemadaman air bersih, atau pemberitahuan pemadaman. Namun, tidak ada ada satupun konfirmasi terkait hal tersebut.

Sebelum aliran air bersih mati, terlebih dahulu aliran listrik yang terlebih dahulu mati. Hal itu membuat warga kecewa, apalagi jelang berbuka puasa.

 

Baca Juga: Miris! Tinggal Dekat Waduk Terbesar, Ratusan Warga Batam Tak Nikmati Layanan Air Bersih

Sedangkan di wilayah Kavling Punggur, air bersih dan listrik hingga saat ini belum menyala. "Tempat saya di Kavling Punggur sampai saat ini aliran air sama listrik masih mati," kata Ambo, warga kavling Punggur.

Tidak hanya di kavling punggur, aliran air bersih SPAM Batam di perumahan Kabil Raya hingga saat ini masih mati dan tidak tahu penyebabnya.

"Dari siang tadi mati air, mana mau mandi dan bersih-bersih jelang berbuka dan taraweh," ujar Lia.

 

Baca Juga: Atasi Banjir, Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Batam Turunkan Alat Berat dan Petugas

Warga Kabil, Punggur Nongsa berharap kepada Kepala BP Batam agar memperhatikan pelayanan kepada masyarakat, agar tidak berfokus kepada jalan.

"Kami bayar air dan listrik, maka lebih baik perbaiki dulu ini pelayanan kepada masyarakat," kata warga.***

Editor: Romi Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler