Sempat Ricuh, Munas HIPMI Akhirnya Pilih Akbar Himawan Buchari Jadi Ketua Umum

- 24 November 2022, 12:20 WIB
Sempat ricuh, Munas HIPMI akhirnya pilih Akbar Himawan Buchari jadi Ketua Umum.
Sempat ricuh, Munas HIPMI akhirnya pilih Akbar Himawan Buchari jadi Ketua Umum. /Tangkap layar/hipmi/

KEPRI POST - Musyawarah Nasional (Munas) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) yang sempat berlangsung ricuh akhirnya memilih Akbar Himawan Buchari sebagai Ketua Umum.

Akbar Himawan Buchari mengantongi 92 suara, unggul dari Bagas Adhadirgha yang mendapatkan 68 suara dalam Pemilihan Ketua Umum di Munas HIPMI pada Rabu, 23 November 2022 malam.

Munas HIPMI yang berlangsung di Solo, Jawa Tengah tersebut akhirnya menetapkan Akbar Himawan Buchari sebagai Ketua Umum HIPMI masa bakti 2022-2025.

"Hasil pemilihan pada Munas HIPMI menetapkan saudara Akbar Himawan Buchari sebagai Ketua Umum terpilih BPP HIPMI masa bakti 2022-2025," kata Sekretaris Sidang Munas, Robert Muda Hartawan.

Baca Juga: Jokowi Minta Munas HIPMI Adem, Peserta Justru Panas hingga Baku Hantam

Sebelumnya, terdapat tiga calon ketua umum pada munas tersebut, yakni Akbar Himawan Buchari, Bagas Adhadirgha, dan Eka Sastra Anggawira.

Dari hasil pemilihan putaran pertama, Bagas Adhadirgha unggul dengan 71 suara, Akbar Himawan Buchari memperoleh 57 suara, dan Eka Sastra Anggawira 41 suara.

Karena tidak ada calon ketua umum yang memperoleh suara 50 persen + 1, maka pemilihan dilanjutkan ke putaran kedua. Pemilihan putaran kedua diikuti dua calon ketua umum dengan perolehan suara terbanyak, yakni Bagas Adhadirgha dan Akbar Himawan Buchari.

Pada pemilihan putaran kedua, Akbar Himawan Buchari menang dengan 92 suara setelah mendapatkan tambahan suara dari pendukung Eka Sastra Anggawira.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah