Yaa Lal Wathan Iringi Anies - Muhaimin Daftar Capres dan Cawapres, KPU: Berkas Lengkap

- 19 Oktober 2023, 11:19 WIB
Lagu Yaa Lal Wathan mengiringi Anies - Muhaimin daftar pertama kali sebagai pasangan capres dan cawapres ke KPU.
Lagu Yaa Lal Wathan mengiringi Anies - Muhaimin daftar pertama kali sebagai pasangan capres dan cawapres ke KPU. /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin/

KEPRI POST - Lagu Yaa Lal Wathan mengiringi bakal pasangan capres dan cawapres, Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar saat mendaftar sebagai calon peserta Pilpres 2024 di Kantor KPU. Pasangan ini datang ke KPU pada Kamis 19 Oktober 2023, sekitar pukul 10.13 WIB.

Ribuan massa pendukung Anies - Muhaimin turut mengantar pasangan capres dan cawapres ini saat mendaftarkan diri ke KPU. Mereka melantunkan lagu Yaa Lal Wathan karya KH Wahab Hasbullah di sepanjang Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat tersebut.

Para pendukung juga menyanyikan lagu Maju Tak Gentar, melantunkan sholawat, dan doa bagi kemenangan Anies-Muhaimin di Pilpres 2024.

Baca Juga: Dapat Persetujuan Jokowi Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Mahfud MD Ajukan Cuti

Pendaftaran pasangan Anies-Muhaimin diterima langsung oleh Ketua KPU Hasyim Asy'ari beserta komisioner lainnya di ruang utama Kantor KPU.

Hadir juga para ketua umum partai politik pengusung, seperti Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Ketua Umum PKS Ahmad Syaikhu, dan Sekretaris Jenderal PKB Hasanuddin Wahid.

KPU membatasi hanya 30 orang yang bisa ikut masuk ke Kantor KPU untuk mendampingi pendaftaran Anies-Muhaimin. Sementara ribuan anggota parpol koalisi, relawan, dan simpatisan menunggu di luar gedung.

Baca Juga: Jokowi Absen di Pengumuman Mahfud MD Cawapres Ganjar Pranowo, Megawati Singgung Pemimpin KKN

Berkas Persyaratan Anies-Muhaimin Lengkap

Surya Paloh dalam sambutannya mengatakan bahwa hari ini Koalisi Perubahan mengantarkan pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies-Muhaimin. Ia berharap bahwa Pemilu mendatang bisa berjalan sesuai dengan harapan kita semua, tertib, dan menempatkan nilai profesionalisme.

"Kami meyakini bahwa pemilu yang akan berlangsung InsyaAllah 14 Februari 2024 mendatang, tentu harapan kita pemilu akan berlangsung secara tertib dan tenang. Dan diikuti partisipasi publik yang lebih hebat," ujarnya.

Sementara itu Anies Baswedan menyampaikan terima kasih kepada KPU dan jajarannya yang telah berkoordinasi dengan baik, sehingga pihaknya bisa membawa dokumen persyaratan calon dengan lengkap.

Baca Juga: Mahfud MD, Eks Ketua Timses Prabowo Jadi Cawapres Pendamping Ganjar Pranowo

"Mudah-mudahan kita diberikan kemudahan dalam mengemban amanat yang besar dan apresiasi kami kepada semua petugas yang terlibat dalam seluruh proses ini," katanya.

Hasyim Asy'ari mengatakan bahwa dalam pemilu, pasti ada konflik karena adanya kompetisi. Namun ia menekankan bahwa kita adalah satu ikatan keluarga besar, yakni bangsa Indonesia.

Ia juga menyatakan bahwa berkas pendaftaran pasangan calon Anies-Muhaimin telah lengkap dan selanjutnya pasangan ini akan menjalani pemeriksaan kesehatan, baik jasmani maupun rohani.

"Berdasarkan tim verifikasi, dokumen dinyatakan lengkap. Dan setelah ini kami akan memberikan surat pengantar kepada bakal pasangan calon untuk pemeriksaan kesehatan, baik jasmani dan rohani pada Sabtu 21 Oktober 2023," ujarnya.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x