Wisata Kuliner di Belakang Padang: Sajikan Makanan Melayu Batam Terbaik di Pulau Penawar Rindu

- 10 Juni 2023, 16:50 WIB
Inilah wisata kuliner di Belakangpadang, menyajikan makanan Melayu Batam terbaik di Pulau Penawar Rindu.
Inilah wisata kuliner di Belakangpadang, menyajikan makanan Melayu Batam terbaik di Pulau Penawar Rindu. /tangkap layar/Belakang Padang/

KEPRI POST - Wisata kuliner di Belakang Padang, yang juga dikenal sebagai Pulau Penawar Rindu, menawarkan berbagai hidangan Melayu khas olahan laut yang segar, menjadi daya tarik utama bagi para wisatawan yang berkunjung ke Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Hidangan kuliner Melayu Batam di Belakang Padang dianggap sebagai yang terbaik, dengan rasa yang lebih lezat daripada restoran lainnya. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika pulau ini selalu menarik minat para wisatawan dan pejabat setempat. 

"Wisata kuliner lokal di sini jauh lebih lezat daripada restoran, karena bumbunya asli," ungkap Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, saat menikmati hidangan Melayu khas Belakang Padang beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Amsakar Resmikan Cabang Baru Kopi Ameng Belakangpadang di Tiban

Pulau Belakang Padang terletak di Kecamatan Belakang Padang dan dapat dicapai dalam waktu sekitar 15 menit dari Pulau Batam. Pulau ini berhadapan langsung dengan negara tetangga Singapura, memberikan nuansa yang berbeda bagi para wisatawan.

Wisata kuliner merupakan salah satu sumber pendapatan bagi penduduk setempat dan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap banyak sektor, termasuk Usaha Kecil Menengah (UKM).

Baca Juga: Batam Gelar Karnaval Budaya Nusantara dan Lomba Speedboat di Belakangpadang

Menurut Wali Kota, meskipun restoran-restoran di daerah lain juga menyajikan masakan serupa, namun rasa hidangan yang disajikan oleh penduduk setempat memiliki cita rasa yang lebih istimewa dengan bumbu yang diwariskan secara turun-temurun. 

Ikan, cumi, udang, ketam, dan berbagai bahan lainnya langsung diolah oleh penduduk setempat, sehingga memberikan kesegaran tersendiri. Beberapa hidangan khas pulau yang selalu dinantikan antara lain ikan asam pedas, ikan masak lengse, dan cumi masak hitam, dengan cita rasa yang tak tertandingi.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x