Melirik Harga Mobil KIA EV6, yang Dikendarai Menko Perekonomian Airlangga Hartarto di GIIAS 2022

- 11 Agustus 2022, 17:54 WIB
Mobil listrik KIA EV6 yang dikendarai Menko Perekonomian Airlangga Hartarto
Mobil listrik KIA EV6 yang dikendarai Menko Perekonomian Airlangga Hartarto /Foto: Antara/

KEPRI POST - Harga mobil listrik (EV) KIA EV6, yang dikendarai Menko Perekonomian Airlangga Hartarto tembus lebih dari Rp1 miliar.

Pabrikan mobil asal Korea Selatan tersebut berbasis Battery Electric Vehicle (BEV), yang hanya mengeluarkan satu tipe yaitu GT-Line AWD.

Mobil yang di impor langsung dari Korea Selatan ini tentunya mamasang harga tinggi, dimana di Malaysia sendiri harga mobil ini dibandrol RM300.668 dan jika dirupiahkan Rp1,01 miliar.

Baca Juga: Startup Singapura ini Keok di Indonesia, Tak Kuat Hadapi Kerasnya Persaingan

Jika dibandingkan dengan Hyundai IONIQ 5, KIA EV6 memiliki baterai besar berkapasitas 77,4 kWh dengan tenaga sebesar 325 PS.

Sedangkan kapasitas baterai Hyundai IONIQ 5 hanya 72,6 kWh, dengan semburan tenaga sebesar 305 PS.

Warna yang diberikan ada 5 pilihan, diantaranya Snow White Pearl, Moonscape, Runway Red, Yacht Blue, dan Aurora Black Pearl.

Baca Juga: 4 Tantangan Startup di Indonesia Untuk Tumbuh Besar, Nomor 3 Berpengaruh Besar

Eksterior KIA EV6 diantaranya lampu proyektor LED, DRL, velg 20 inci dengan ban Continental PremiumContact 6 yang didesain khusus untuk mobil listrik.

Halaman:

Editor: Romi Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x