Dishub Batam Tak Miliki Anggaran, Minta Penambahan Bus Trans Batam Sebanyak 50 Unit ke Kementerian

- 10 Februari 2023, 12:25 WIB
Dishub Batam Tak Miliki Anggaran, Minta Penambahan Bus Trans Batam Sebanyak 50 Unit ke Kementerian Perhubungan
Dishub Batam Tak Miliki Anggaran, Minta Penambahan Bus Trans Batam Sebanyak 50 Unit ke Kementerian Perhubungan /

KEPRI POST - Walikota Batam melalui Dinas Perhubungan (Dishub) akan menambah 50 unit bus Trans Batam, dan 10 unit bus sekolah.

Penambahan bus Trans Batam dan bus sekolah tersebut terlebih dahulu diajukan ke Menteri Perhubungan RI, yang sesegera mungkin dilakukan Dishub Batam.

Pasalnya, saat ini Batam tidak memiliki anggaran untuk penambahan unit bus Trans Batam dan bus untuk anak sekolah.

"Batam tidak memiliki anggaran untuk penyediaan unit Trans Batam dan bus sekolah," kata Salim, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Batam.

Baca Juga: Dishub Ajukan Tambahan Anggaran agar Tarif Trans Batam Tidak Naik

Salim mengatakan, permintaan Dishub Batam ke Menteri Perhubungan RI tersebut dilakukan saat kunjungan ke Batam beberapa hari yang lalu.

"Untuk bus Trans Batam saat ini sudah banyak yang rusak dan berumur, sehingga perlu pembaharuan," ujarnya.

Lanjut Salim, pengunaan bus sekolah akan diberikan kepada wilayah Hinterland, karena banyak anak-anak sekolah kekurangan angkutan.

"50 unit bus Trans Batam ini akan diberikan kepada 11 koridor yang ada, serta akan menambah koridor baru juga," ungkap Salim.

Halaman:

Editor: Romi Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah