Inilah 7 Anggota Bawaslu Sumatera Utara (Sumut) Hasil Uji Kelayakan dan Kepatutan

- 17 Juli 2023, 12:00 WIB
Inilah tujuh Anggota Bawaslu Sumatera Utara (Sumut) masa jabatan 2023-2028 hasil uji kelayakan dan kepatutan.
Inilah tujuh Anggota Bawaslu Sumatera Utara (Sumut) masa jabatan 2023-2028 hasil uji kelayakan dan kepatutan. /tangkap layar/bawaslu/

KEPRI POST - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI mengumumkan tujuh nama Calon Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Utara (Sumut) masa jabatan 2023-2028 hasil uji kelayakan dan kepatutan.

Daftar nama-nama Calon Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Utara (Sumut) hasil uji kelayakan dan kepatutan tersebut tertuang dalam Pengumuman Nomor 492/KP.01.00/K1/07/2023 tertanggal 16 Juli 2023.

Sebelumnya, Bawaslu telah melakukan uji kelayakan dan kepatutan terhadap 14 Calon Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Utara (Sumut) pada 7 sampai 8 Juli 2023.

Baca Juga: Inilah 20 Calon Anggota Bawaslu Batam Lulus Tes Tertulis dan Psikologi

Ke-14 calon tersebut terdiri dari Benget Manahan Silitonga, Erina Kartika Sari, Fernando Sitanggang, Henry Simon Sitinjak, Johan Alamsyah, Joko Arief Budiono, dan M Aswin Diapari Lubis.

Kemudian Marwan, Payung Harahap, Romson Poskoro Purba, Saut Boangmanalu, Suhadi Sukendar Situmorang, Supriadi, dan Timo Dahlia Daulay. Dari 14 calon tersebut, 7 orang dinyatakan lulus.

Berikut 7 Calon Anggota Bawaslu Sumatera Utara (Sumut) hasil uji kelayakan dan kepatutan:

Baca Juga: Ketua Bawaslu Pingsan Saat Upacara HUT ke-77 Bhayangkara, Ditandu Masuk Ambulans

  1. Johan Alamsyah
  2. Joko Arief Budiono
  3. M Aswin Diapari Lubis
  4. Payung Harahap
  5. Romson Poskoro Purba
  6. Saut Boangmanalu
  7. Suhadi Sukendar Situmorang

Itulah nama-nama Anggota Bawaslu Sumatera Utara (Sumut) masa jabatan 2023-2028 hasil uji kelayakan dan kepatutan.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x