Eks Pramugari Unggul, 2 Petahana Tersingkir, Ini Calon DPD RI Terpilih dari Kalimantan Timur (Kaltim)

- 19 Maret 2024, 09:00 WIB
Inilah Calon DPD RI terpilih dari Kalimantan Timur atau Kaltim.
Inilah Calon DPD RI terpilih dari Kalimantan Timur atau Kaltim. /tangkap layar/kpu/

KEPRI POST - Eks pramugari maskapai Garuda Indonesia, Sinta Rosma Yenti unggul dalam perolehan suara Calon DPD RI dari Kalimantan Timur (Kaltim) hasil Pemilu 2024. Sementara dua petahana gagal menuju Senayan, yakni Zainal Arifin dan Nanang Sulaiman.

Berdasarkan formulir Model D.Hasil Provinsi-DPD, Sinta Rosma Yenti meraih suara terbanyak dengan 219.819 suara atau sekitar 11,56 persen dari total 1.900.969 suara sah.

Istri dari Bupati Paser, Fahmi Fadli itu memperoleh banyak suara dari Paser dengan 87.680 suara, Kota Balikpapan 42.077 suara, dan Kota Samarinda 25.865 suara.

Baca Juga: Tanpa Tanda Tangan Saksi Eks Ketua KPK, Ini 4 Calon Lolos ke DPD RI dari Jawa Timur (Jatim)

Di Kutai Kartanegara, wanita kelahiran 3 Maret 1992 tersebut juga memperoleh banyak suara dengan 24.414 suara, di Penajam Paser Utara 13.916 suara, Kutai Timur 11.941 suara, dan Berau dengan 7.897 suara.

Peringkat perolehan suara terbanyak berikutnya untuk DPD RI dari Kaltim adalah Aji Mirni Mawarni dengan 188.193 suara, Andi Sofyan Hasdam 179.346 suara, dan Yulianus Henock Sumual 140.044 suara.

Dari keempat peraih suara terbanyak tersebut, hanya Aji Mirni Mawarni yang berstatus petahana dan saat ini masih menjabat sebagai Anggota DPD RI periode 2019-2024.

Baca Juga: Inilah 4 Calon Lolos ke DPD RI dari Jawa Tengah (Jateng), Taj Yasin Unggul, Bambang Tersingkir

Sedangkan dua petahana lain yang maju di Pemilu 2024, Zainal Arifin dan Nanang Sulaiman gagal masuk empat besar perolehan suara terbanyak. Zainal hanya berada di peringkat kelima dengan perolehan 129.974 suara, sedangkan Nanang di peringkat 11 dengan 86.763 suara.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x