Inggris Catat Hasil Buruk, Harry Minta Dukungan Suporter ke Piala Dunia 2022

- 26 September 2022, 16:25 WIB
Kapten Inggris Harry Kane meminta suporter tetap mendukung tim menuju Piala Dunia 2022 pasca hasil buruk di UEFA Nations League.
Kapten Inggris Harry Kane meminta suporter tetap mendukung tim menuju Piala Dunia 2022 pasca hasil buruk di UEFA Nations League. /

KEPRI POST - Kapten Inggris Harry Kane meminta suporter tetap mendukung tim menuju persiapan Piala Dunia 2022. Hal ini setelah Inggris mencatat hasil buruk dalam pertandingan di UEFA Nations League melawan Italia hingga menyebabkan mereka terdegradasi ke Liga B kompetisi.

Harry Kane mengakui bahwa mereka perlu meningkatkan diri menjelang pertandingan melawan Jerman pada 27 September sebelum dimulainya Piala Dunia 2022 di Qatar.

"Para suporter akan terus setia dan saya tahu mereka akan hadir pada Senin nanti (lawan Jerman), mendukung kami pada Piala Dunia 2022, terlepas apa yang terjadi," katanya, Senin 26 September 2022.

Baca Juga: Rekrutmen Pendamping Lokal Desa 2022, Simak Syarat, Tahapan, dan Tugasnya

Pada pertandingan di EUFA Nations League, Striker Italia Giacomo Raspadori mencetak satu-satunya gol bagi kemenangan timnya atas Inggris. Kekalahan ini memicu kecaman dan kritik dari para suporter kepada Tim Inggris yang tengah mempersiapkan tampil di Piala Dunia pada musim dingin.

Kane mengaku memahami kekecewaan para suporter dengan terdegradasinya tim mereka ke Liga B UEFA Nations League. Tim akan mengobati kekecewaan suporter tersebut pada penampilan mereka di Piala Dunia.

"Saya memahami kekecewaan para penggemar. Saya adalah penggemar Inggris - dan saya masih menjadi penggemar Inggris apakah saya bermain atau tidak. Tetapi pada akhirnya kita akan dinilai berdasarkan apa yang terjadi November mendatang," katanya.

Baca Juga: Ini Saran Dokter untuk Pogba di Piala Dunia 2022 Qatar

Striker Tottenham Hotspur itu mengakui bahwa tim Inggris perlu meningkatkan kualitas permainannya. Ia optimistis para suporter tetap bertahan dan mendukung Tim Inggris yang akan bermain melawan Jerman.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x