Suplai Air Batam Masih Terganggu, Warga Keluhkan Layanan SPAM Batam

- 30 Agustus 2022, 14:25 WIB
Suplai air Batam masih terganggu, warga mengeluhkan buruknya layanan SPAM Batam, karena aliran air kecil dan sering mati.
Suplai air Batam masih terganggu, warga mengeluhkan buruknya layanan SPAM Batam, karena aliran air kecil dan sering mati. /kepripost.com/

Warga Mega Legenda dan Citra Batam, Batam Center juga mengeluhkan tidak lancarnya suplai air di tempat tinggal mereka.

"Daerah citra batam btm ctr sangat kecil semenjak dr kebocoran hr jumat dan skr hny normal kisaran 10% kekuatan air yg mengalir," tulis pemilik akun fen-debiao dalam komentarnya di akun Instagram @airminumbatam.

Tidak hanya ramai di media sosial, Kantor SPAM Batam juga banyak kedatangan warga yang menyampaikan keluhan terhadap gangguan layanan suplai air.

Beberapa perwakilan warga Perumahan Laguna 2, Kelurahan Tanjungpiayu, Kecamatan Seibeduk, misalnya, mendatangi Kantor SPAM untuk memprotes makin buruknya layanan air bersih di perumahan itu.

Baca Juga: Datangi SPAM Batam, Warga Protes Layanan Air Bersih Makin Buruk

Menurut perwakilan warga, sudah beberapa bulan ini perumahan mereka kesulitan untuk mendapatkan layanan air bersih. Air hanya mengalir tengah malam dan mati lagi sekitar jam 5 pagi.

"Kami pernah membayar air sampai lebih dari Rp100 ribu sebulan, padahal air tiap hari mati. Dulu, sewaktu masih dikelola ATB, kami membayar tagihan tak pernah lebih dari Rp100 ribu dan air lancar," kata perwakilan warga, Lambok.

Warga keluhkan layanan suplai air SPAM Batam melalui media sosial.
Warga keluhkan layanan suplai air SPAM Batam melalui media sosial.

Menanggapi keluhan warga, Petugas pengaduan SPAM Batam Roy Agusman menyatakan bahwa pihaknya hanya sebatas menampung permasalahan warga terkait layanan air bersih.

Ia tidak bisa memastikan kapan pengaduan itu akan ditindaklanjuti oleh Badan Pengusahaan (BP) Batam.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x