Kandaskan PS IKLA di Final, PS Jenawi Marinir 10 Juara Liga Batam 2022

17 Oktober 2022, 17:10 WIB
Kandaskan PS IKLA di Final, PS Jenawi Marinir 10 Juara Liga Batam 2022 /

KEPRI POST - Tim sepak bola PS Jenawi mendapat kado istimewa pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-8 Batalion Infanteri, keluar menjadi juara Liga Batam 2022.

PS Jenawi Marinir 10 mengandaskan perlawanan PS IKLA di partai final, pada Minggu 16 Oktober 2022 dengan drama adu pinalti dengan skor 5-4.

Pada babak pertama, kedua tim bermain menyerang. Rafizal (11), pemain PS IKLA sukses melesatkan bola ke gawang PS Marinir dengan tendangan bebas.

Baca Juga: Dampak Tragedi Kanjuruhan, Arema FC Dilarang Jadi Tuan Rumah Liga I

Tendangan keras terukur ke sudut kiri kiper melesat deras, dan skor 1-0 untuk Tim PS IKLA.

hingga Pluit babak pertama berakhir, tidak ada lagi gol yang tercipta dari kedua tim.

Dibabak kedua, satu pemain PS IKLA diganjar kartu merah karena menjatuhkan pemain PS Jenewi dengan keras.

Baca Juga: Top Skor Liga 1 Memanas, Striker Persija Jakarta Bidik Geser Matheus Pato Dari Puncak

Unggul jumlah pemain, PS Jenawi Marinir 10 mendominasi permainan. Beberapa peluang berhasil didapatkan.

PS Marinir berhasil mendapat pinalti, tapi sayang tendangan pinalti berhasil ditepis oleh kiper PS IKLA.

Pemain PS Jenawi Marinir 10, Yogi akhirnya berhasil menyamakan kedudukan berhasil aksi individunya.

Tendangan keras terukur Yogi ke sudut kiri gawang PS IKLA, berhasil menyamakan kedudukan dibabak kedua.

Baca Juga: Liga Champions UEFA: Manchester City dan Chelsea Menang Mudah, Madrid Kalahkan Shakhtar

Tensi permainan sempat tinggi, tapi tidak sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Hingga babak kedua berakhir, tidak ada gol yang tercipta.

Laga akhirnya dilanjutkan dengan tendangan pinalti, dan 5 penendang dipersiapkan dari kedua tim.

Satu penendangan PS IKLA berhasil digagalkan kiper PS Jenawi Marinir 10, dan membawa kemenangan bagi PS Jenawi Marinir 10 dengan skor 5-4.

Baca Juga: Jual Beli Gol Barcelona vs Inter Milan Berakhir 3-3 di Laga Liga Champions

Ketua Asosiasi Kota (Askot) PSSI Batam, Ides Madri, menuturkan bahwa Liga Batam 2022 sendiri merupakan salah satu dari lima program yang berjalan sepanjang tahun ini.

"Kita juga ada pelatihan wasit dan lisensi pelatih. Ada juga kompetisi usia dini nantinya," ujar Ides.***

Editor: Romi Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler