Resep Sayur Gurih Pelengkap Hidangan Idul Adha

- 9 Juli 2022, 12:45 WIB
Resep sayur labu ketupat lebaran simpel dan gurih untuk pelengkap hidangan Idul Adha.
Resep sayur labu ketupat lebaran simpel dan gurih untuk pelengkap hidangan Idul Adha. /tangkapan layar YouTube Resep Wina/

KEPRI POST - Momen Idul Adha 2022 sudah di depan mata. Pasti sudah banyak juga yang telah mempersiapkannya, baik dari keperluan salat Idul Adha 2022, pakaian yang akan dikenakan, rencana silaturahmi, maupun menu masakan untuk dimasak sebagai hidangan spesial pada momen Idul Adha 2022 kali ini.

Sajian hidangan masakan pada momen lebaran seperti Idul Adha seringkali sangat beragam, mulai dari ragam masakan berbahan daging hingga lontong dan ketupat. Guna melengkapi sajian hidangan spesial tersebut, alangkah baiknya bila kita juga tetap menambahkan menu sayuran untuk melengkapi sajian hidangan kita, agar kebutuhan serat kita tetap tercukupi.

Berikut tim kepripost.com bagikan beberapa resep sayur gurih yang nikmat dimakan bersama lontong, ketupat, juga sebagai pelengkap masakan daging. Pastinya hidangan Idul Adha kita akan bertambah lengkap dan nikmat saja nih.

Baca Juga: Libur Nasional Idul Adha Bergeser Jadi Minggu 10 Juli, Berikut Daftar Hari Libur Nasional hingga Akhir Tahun

Sayur labu siam pete

Bahan-bahan:

  • 3 buah labu siam ukuran sedang.
  • 3 papan petai, kupas.
  • 1 genggam teri medan kering.
  • 8 siung bawang merah, iris.
  • 6 siung bawang putih, iris.
  • 6 cabai merah keriting, iris.
  • 6 cabai rawit, iris.
  • 1 serai, geprek.
  • 1 ruas lengkuas, geprek.
  • 3 lbr daun jeruk.
  • 2 lbr daun salam.
  • 2 bungkus santan cair kemasan kecil.
  • Secukupnya garam, gula dan kaldu jamur.

Langkah memasak:

  • Kupas dan iris memanjang labu siam, taburkan garam secukupnya dan remas-remas sampai layu, diamkan 3 menit kemudian cuci hingga bersih.
  • Tumis bawang merah, bawang putih hingga harum. Masukkan cabai, serai, lengkuas, daun jeruk, daun salam. Aduk rata.
  • Masukkan petai, teri medan. Aduk hingga teri sedikit berubah warna.
  • Masukkan labu siam, garam, gula, kaldu jamur. Aduk rata dan masak hingga bumbu meresap.
  • Masukkan santan cair kemasan. Tambahkan air sesuai selera. Masak hingga air mendidih. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.

Baca Juga: Seared Salmon Menu yang Mesti Dicoba di Genki Sushi Batam

Sayur lodeh

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah