Jokowi Dijadwalkan Resmikan Runway Baru Bandara Raja Haji Abdullah Karimun di GTRA Summit 2023

- 19 Juni 2023, 13:00 WIB
Presiden Jokowi dijadwalkan meresmikan runway baru Bandara Raja Haji Abdullah Karimun saat GTRA Summit 2023.
Presiden Jokowi dijadwalkan meresmikan runway baru Bandara Raja Haji Abdullah Karimun saat GTRA Summit 2023. /tangkap layar/RHA Karimun/

KEPRI POST - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan meresmikan sejumlah fasilitas baru Bandara Raja Haji Abdullah Karimun di Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Summit 2023.

Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menjadi tuan rumah pelaksanaan GTRA Summit 2023 pada Agustus mendatang. Reforma agraria tersebut akan mengusung tema mewujudkan kepastian hukum dan kesejahteraan rakyat.

Rencana Presiden Jokowi untuk meresmikan fasilitas baru Bandara Raja Haji Abdullah Karimun tersebut diungkapkan Bupati Karimun, Aunur Rafiq, Minggu 18 Juni 2023.

Baca Juga: Pengembangan Bandara Raja Haji Abdullah Karimun di Kepri Terkendala Izin

"GTRA Summit nanti Presiden datang sekaligus meresmikan nama bandara kita, meresmikan runway, sekaligus menyetujui landing dan take-off peswat besar. Itulah tujuan kita menjadi tuan rumah GTRA Summit," katanya.

Saat ini pengembangan Bandara Raja Haji Abdullah Karimun masih terus berlangsung, terutama untuk perpanjangan runway atau landasan pacu dari sebelumnya 1.400 meter x 30 meter menjadi 2000 meter x 45 meter.

"Perpanjangan runway menjadi 2.000 meter sudah teranggarkan pada tahun ini,” kata Rafiq.

Baca Juga: Kepri Perpanjang Landasan Bandara Raja Haji Abdullah Karimun Jadi 2.000 Meter

Sementara itu untuk pengembangan bandara, jelas Rafiq, masih terkendala dengan pelepasan izin lahan seluas 200 meter yang berstatus hutan lindung. Pengembangan bandara menjadi terlambat, meski pemerintah telah mengalokasikan dana melalui APBD dan APBN.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah