Inilah 29 Titik Penukaran Uang Baru di Tanjungpinang dan Bintan Ramadhan 2023, Tersebar di 18 Bank

- 28 Maret 2023, 20:00 WIB
Ilustrasi 29 titik layanan penukaran uang baru di Tanjungpinang dan Bintan selama Ramadhan 2023, tersebar di 18 bank.
Ilustrasi 29 titik layanan penukaran uang baru di Tanjungpinang dan Bintan selama Ramadhan 2023, tersebar di 18 bank. /Kabar Banten/Rizki Putri

KEPRI POST - Inilah 29 titik layanan penukaran uang baru di Tanjungpinang dan Bintan selama Ramadhan 2023 yang tersebar di 18 bank. Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) membuka layanan penukaran uang baru tersebut melalui program 'Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2023'.

Titik layanan penukaran uang baru selama Ramadhan 2023 ini berlokasi di berbagai wilayah di Kota Tanjungpinang dan Bintan. Antara lain di Jalan DI Panjaitan, Jl Teuku Umar, Jl WR Supratman, Jl Ahmad Yani atau Pamedan, Jl Merdeka, Jl Brigjen Katamso, dan lainnya.

Kantor Perwakilan BI Kepri bekerjasama dengan perbankan untuk membuka 29 titik layanan penukaran uang baru di 18 bank di Tanjungpinang dan Bintan.

Tahun ini Kantor Perwakilan BI Kepri menyiapkan uang pecahan baru sebanyak Rp1,9 triliun di seluruh kabupaten dan kota di Kepri dalam program SERAMBI. Jumlah ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya sebesar Rp1,7 triliun.

Baca Juga: Inilah 114 Titik Penukaran Uang Baru di Batam Selama Ramadhan 2023, Tersebar di 27 Bank

SERAMBI adalah program pemenuhan kebutuhan uang rupiah dan layanan kas kepada masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri 2023. BI juga mendorong masyarakat mengoptimalkan transaksi pembayaran secara non-tunai, seperti melalui QRIS dan memperluas kepersertaan BI-FAST.

Lokasi penukaran uang baru

Berikut lokasi penukaran uang baru yang tersebar di 18 bank di Tanjungpinang dan Bintan:

1. PANIN BANK TANJUNGPINANG

  • JL MERDEKA No 1 TG PINANG.

2. BANK MANDIRI TANJUNGPINANG

  • JL. Teuku Umar no 23.
  • JL. DI. Pandjaitan No 1.
  • JL. Barek Motor No 4.
  • JL. Galang Batang.
  • JL. Permaisuri no 9 - 10.

3. BANK RIAU KEPRI SYARIAH TANJUNGPINANG

  • JL. Teuku Umar no 22.
  • JL. DI Pandjaitan No 10.
  • JL. WR. Supratman No 1.
  • JL. Ahmad Yani (Pamedan) No 3.

Baca Juga: Lokasi Penukaran Uang Baru 2022 Hari Ini di Kepri, Riau, Sumut, dan Jambi

4. BANK MEGA TANJUNGPINANG

  • JL. Merdeka No 8

5. BANK CIMB NIAGA TANJUNGPINANG

  • JL. Merdeka No 34

6. BANK OCBC NISP TANJUNGPINANG

  • JL. Merdeka No 11

7. BANK CCBI TANJUNGPINANG

  • JL. Bridgen Katamso No 1

8. BANK DANAMON TANJUNGPINANG

  • JL. Ketapang No 1

9. BANK KB BUKOPIN TANJUNGPINANG

  • JL. Ketapang No 9

10. MAYBANK TANJUNGPINANG

  • JL.Merdeka 16

Baca Juga: Lokasi Penukaran Uang Baru 2022 di Kepri dan Riau Hari Ini

11. BANK SINARMAS TANJUNGPINANG

  • JL. Engku Putri No 2
  • JL. Barek Motor No 5

12. BTPN TANJUNGPINANG

  • JL. Raja Haji No 1

13. BANK SYARIAH INDONESIA TANJUNGPINANG

  • JL. Basuki Rahmat No 1
  • JL. DI Pandjaitan No 4

14. BANK MUAMALAT TANJUNGPINANG

  • JL. DI Panjaitan No 9

15. BANK BRI TANJUNGPINANG

  • JL. Teuku Umar No 1

16. BANK BNI TANJUNGPINANG

  • JL. Teuku Umar No 18

17. BANK CENTRAL ASIA (BCA) TANJUNGPINANG

  • JL. Sunaryo No 3
  • JL. DI Panjaitan Km 8 No. 28-29
  • JL. Permaisuri No. 2A-2B

18. BANK TABUNGAN NEGARA (BTN) TANJUNGPINANG

  • JL. DI Panjaitan No 17

Itulah 29 titik layanan penukaran uang baru di Tanjungpinang dan Bintan, Provinsi Kepri yang tersebar di 18 Bank.***

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x