Tradisi Siram Air Kembang Iringi Kenaikan Pangkat Ratusan Personel Polda Kepri

2 Januari 2023, 16:40 WIB
Tradisi siram air kembang mengiringi kenaikan pangkat ratusan personel Polda Kepri pada Senin, 2 Januari 2023. /Tangkap layar/bintan/

KEPRI POST - Tradisi siram air kembang mengiringi kenaikan pangkat ratusan personel Polda Kepulauan Riau (Kepri). Tradisi itu salah satunya dilakukan usai upacara kenaikan pangkat di Polres Bintan, Senin 2 Januari 2023.

Upacara kenaikan pangkat ratusan personel Polda Kepri ini pimpin langsung oleh Kapolda Kepri, Irjen Pol Aris Budiman.

"Personel Polda Kepri yang memperoleh kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ada sebanyak 419 orang," ujarnya.

Sementara itu di Bintan, Kapolres AKBP Tidar Wulung Dahono berharap dengan semakin tinggi pangkat dapat menunjukkan sikap keteladanan dan profesional yang lebih baik.

Baca Juga: Rusun Mako Brimob Polda Kepri di Batam Diresmikan, Telan Anggaran hingga Rp15 Miliar

"Pangkat merupakah amanah yang tidak hanya dipertanggungjawabkan kepada negara, institusi, dan pimpinan, namun juga kepada Tuhan Yang Maha Esa," katanya.

Selesai upacara, Kapolres kemudian melanjutkan tradisi penyiraman air kembang kepada seluruh personel yang naik pangkat.

Berikut daftar personel Polda Kepri dan jajaran yang mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi:

Baca Juga: Kunjungi Batam, Kapolri Minta Polda Kepri Jaga Kerukunan Umat Beragama

1. AKBP ke Kombes Pol sebanyak 1 personel, yakni Dansat Brimob Polda Kepri Kombes Pol M Faishal Aris.

2. Kompol ke AKBP sebanyak 5 personel.

3. AKP ke Kompol sebanyak 16 personel.

4. Iptu ke AKP sebanyak 29 personel.

5. Ipda ke Iptu sebanyak 49 personel.

6. Aipda ke Aiptu sebanyak 17 personel.

7. Bripka ke Aipda sebanyak 63 personel.

8. Brigadir ke Bripka sebanyak 60 personel.

9. Briptu ke Brigadir sebanyak 136 personel.

10. Bripda ke Briptu sebanyak 30 personel.

11. Bharada ke Bharatu sebanyak 13 personel.

Baca Juga: Membanggakan! Ini 14 MAN-SMAN-SMAS Unggulan di Kepri Berdasarkan UTBK 2022, Cek Peringkat Sekolahmu

Kapolda Aris menyampaikan selamat dan sukses kepada semua personel yang mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.

Ia berharap personel yang menerima penghargaan kenaikan pangkat ini untuk lebih meningkatkan kualitas kinerja sesuai dengan kapasitas pangkat yang diemban.

"Semoga rekan-rekan semua menjadi insan-insan Bhayangkara yang senantiasa bermanfaat bagi masyarakat," katanya saat memimpin upacara kenaikan pangkat ratusan personel Polda Kepri.***

Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News

Editor: Zaki Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler