Perjudian Online Harus Jadi Musuh Bersama, CERI Singgung Kaisar Sambo

- 24 Juli 2023, 10:00 WIB
Jajaran Sat Reskrim Polresta Barelang mengungkap perjudian online di Batam. CERI desak polisi bongkar isu konsorsium 303 Kaisar Sambo.
Jajaran Sat Reskrim Polresta Barelang mengungkap perjudian online di Batam. CERI desak polisi bongkar isu konsorsium 303 Kaisar Sambo. /tangkap layar/Polresta Barelang/

Sementara itu, melansir pemberitaan media pada Sabtu, 21 Juli 2023, Kominfo memblokir domain situs yang ditengarai berisi perjudian online. Kemudian, alamat protokol internet (IP) situs dan aplikasi judi online juga diblokir agar tidak bisa diakses di Indonesia.

Selanjutnya, Kementerian Kominfo memblokir domain situs dan aplikasi perjudian online serta memblokir rekening untuk mempersempit ruang gerak sindikat perjudian online di Indonesia.

Selain pemblokiran, Kementerian Kominfo juga melaporkan konten perjudian online di media sosial ke aparat hukum. Dengan begitu, promotor yang mempromosikan konten perjudian online di media sosial itu berpotensi diringkus kepolisian.

Menteri Kominfo Budi Arie Stiadi mengatakan, Kominfo berhasil menutup akses terhadap 846.047 konten perjudian online sejak 2018 hingga 19 Juli 2023. Bahkan dalam sepekan terakhir, Kominfo sudah memblokir 11.333 konten perjudian online.

Muncul Lagi Setelah Dibersihkan

Sebelumnya, pada 25 Agustus 2022, ketika Menteri Kominfo masih dijabat Johny G Plate, menyatakan Upaya Kementerian Komunikasi dan Informatika sudah memblokir 560 ribu situs perjudian online sia-sia karena kemunculan situs serupa.

"Tantangannya karena ini perjudian online, tantangannya cuma satu, kesadaran. Ya kita bersihkan hari ini setelah dibersihkan muncul lagi, ya dibersihkan kembali," tutur Menkominfo RI Johnny G Plate, Kamis 25 Agustus 2022.

"Ini patah tumbuh hilang berganti. Kejar-kejaran," katanya.

Baca Juga: Polda Kepri Ungkap Judi Online Joyotogel di Tanjungpinang, Pelaku Diamankan di Sebuah Ruko

Ia mengatakan situs perjudian online yang telah dibersihkan memiliki platform di luar dan dalam negeri. Meski situs perjudian kembali muncul, Plate mengaku tak berhenti untuk memblokir 'situs haram' tersebut.

"Kami akan blokir. Kominfo bekerja 24 jam sehari, tiga shift, 365 hari setahun non stop tidak ada liburan, kami kejar terus," tuturnya.

Halaman:

Editor: Zaki Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah